Masih dalam suasana kemerdekaan Indonesia yang ke-75, tampknya saya semakin bersemangat teman-teman membagikan Cara Membuat Pembelajaran Online Melalui Blogger.com, sebab bagi saya dan saya ketahui inti sari dari Pancasila adalah gotong royong yang jika diperas lagi, adalah saling berbagi dan saling melengkapi antar anak bangsa. Merdekaaa!
Namun pada malam ini teman-teman saya hanya melanjutkan Teknik Pembelajaran yang kita adopsi kemarin, [bisa baca disini], yaitu Teknik Pembelajaran Hafalan. Akan tetapi, pada bagian 11 ini teknik pembelajarannya lebih mengerucut ke materi atau kata yang lebih rumit untuk dihafalkan, seperti rumus-rumus matematika atau kosa kata bahasa asing.
Jadi perbedaan yang paling mendasar dari Teknik Pembelajaran Hafalan yang kita onlinekan melalui blogger.com kemarin, hanyalah terletak pada isi materi atau kata yang akan dihafalkan siswa.
Oke langsung saja.
Hal yang Perlu Dipersiapkan:
- Materi atau Kata Hafalan (Rumus-rumus atau Kosa Kata Bahasa Asing)
1. Buat Halaman Permuan
2. Buat Judul Pertemuan
3. Buat Deskripsi Tugas
4. Salin Kosa Kata Bahasa Inggris Hafalan
5. Publikasikan Halaman Pertemuan
6. Lihat Hasilnya