Mohon tunggu...
Mas Wahyu
Mas Wahyu Mohon Tunggu... In Business Field of Renewable Energy and Waste to Energy -

Kesabaran itu ternyata tak boleh berbatas

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Hari yang Hilang

12 Maret 2016   11:50 Diperbarui: 12 Maret 2016   11:54 330
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Hari yang Hilang"][/caption]

Gambar dilukis oleh Kompasianer Robbi Gandamana/Dokumen Pribadi

 

Sabtu pun hilang
suka pun melayang
duka pun turut tak tayang
hampa pun menggalang

ruang ruang relung hati pun tak menyanyi
membeku dingin menusuk tulang belulang
hari ini sepi mengalun makin berdendang
membawa rinduku yang setengah mati

nyut..nyut kepalaku berdenyut
rasaku pun turut hanyut
hasratku pun menggelayut
menegang tak mau susut

lalu aku ingat saat itu
saat kita asyik memadu
dalam alunan nada lagu
berulang tak jemu-jemu

kita mengayuh
dalam balutan tetesan peluh
tangan-tangan saling menyentuh
merengkuh lalu mengeluh

akupun berhalusinasi
dalam ilusi yang tak berhenti
penuh emosi penuh fantasi
lagi...lagi..lagi....lagi...!

sayang, maafkan aku
Sabtu ini harusnya kita menumpah rindu
namun disini aku hanya diam membatu
memimpi merana memeluk bayanganmu

-------mw-------

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun