Mohon tunggu...
Osi Nova Saputra
Osi Nova Saputra Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa/Pelajar

Hi, perkenalkan nama saya Osi Nova Saputra dari SMKN 7 Semarang. Hobi saya adalah membaca komik, dan berolahraga.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Penemuan Planet Baru yang Layak Huni

6 Februari 2023   08:12 Diperbarui: 6 Februari 2023   08:19 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Lembaga antariksa Amerika Serikat, NASA, menemukan planet yang mirip dengan Planet bumi. Planet ini memiliki ukuran 40 persen lebih besar dan mengorbit di wilayah layak huni.

Planet tersebut dinamai LP 890-9 c, disebut sebagai 'Bumi Super' dengan ukuran yang lebih besar dan lebih layak huni. Menurut situs resmi NASA, planet LP 890-9 c ditemukan menggunakan teleskop James Webb.

Di samping planet LP 890-9 c, ilmuwan juga menemukan planet-planet lainnya yang memenuhi kriteria layak huni. Planet tersebut berada di luar tata surya kita atau disebut dengan exoplanet.

NASA menemukan planet LP 890-9 c  ketika sedang mengobservasi planet sebelahnya yang lebih kecil bernama LP 890-9 b.
Kedua planet tersebut mengorbit bintang yang lumayan dingin atau bintang katai merah bernama LP 890-9 dan berjarak 98 tahun cahaya dari Bumi, dikutip dari laman NASA.

Selain memiliki laut, planet ini juga mengorbit sebuah bintang seperti Bumi. Planet ini disebut-sebut mengorbit bintang selama 8,5 hari saja.

Menurut situs Space.com, Bumi Super memenuhi kriteria dari planet yang layak dihuni. Sampai saat ini, para astronom telah menemukan dua lusin exoplanet yang mirip dengan Bumi Super. Meski bukan yang terbaik, secara teoritis, planet-planet tersebut lebih layak huni dibandingkan Bumi.

NASA akan meneliti planet yang baru ditemukan itu melalui teleskop James Webb. Teleskop itu direncanakan menggunakan spektograf untuk mendeteksi cahaya dan menggunakan instrumen lain untuk mendeteksi atmosfer Planet LP 890-9 c.

Ilmuwan penemu planet menjelaskan jika planet itu akan memberikan pemahaman baru studi atmosfer karena Planet LP 890-9 c adalah planet di zona layak huni selain planet di sistem trappist-1.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun