Mohon tunggu...
Gunawan Gunawan
Gunawan Gunawan Mohon Tunggu... wiraswasta -

http://ormitamedia.com

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Yamaha R15 dan Yamaha R25 Motor Sport Racing dan Kencang

26 September 2014   22:57 Diperbarui: 17 Juni 2015   23:22 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Yamaha R15 dan Yamaha R25 Motor Sport Racing dan Kencang

[caption id="" align="aligncenter" width="648" caption="Yamaha R15 dan Yamaha R25 Motor Sport Racing dan Kencang"][/caption]

Yamaha R15 dan R25 berhasil membuat pasar motor sport di Indonesia menggeliat. Kedua varian sport Yamaha itu kian digilai pecinta motor sport di Indonesia . Tak salah jika yamaha membuat tagline Yamaha R15 dan Yamaha R25 Motor Sport Racing dan Kencang.

Meski digilai, ternyata tidak membuat pabrikan motor berlambang garpu tala ini 'besar kepala' dengan menaikkan target penjualan mereka. "Target masih sama seperti yang telah kita sampaikan. Untuk R25 mencapai 1.000 unit (setiap bulannya-Red)," ujar GM Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia, Eko Prabowo di Sentul Bogor Jawa, Barat. Selain iu Eko juga menambahkan tidak menambahnya target penjualan untuk R15 dan R25, agar penjualan di diler Yamaha tetap sehat. Seperti dalam pemberitaan detikOto sebelumnya, Yamaha R25 ditargetkan 2.000 unit tiap bulannya. Motor yang menurut Yamaha sebagian besar komponennya merupakan 'made in' Indonesia ini dijual dengan harga Rp 53 juta. Kehadirannya langsung mengacak-acak pasar motor sport full-fairing bermesin 250 cc di Indonesia yang kini di isi Honda CBR250R dan Kawasaki Ninja 250. Sedangkan untuk R15 memiliki target yang tidak main-main. R15 ditargetkan bisa mencapai 50.000 unit dalam setahun. Yamaha mengklaim kalau YZF-R15 adalah sebuah motor sport yang desain body-nya banyak terispirasi dari YZF-R series dan menawarkan sensasi berkendara ala motor sport namun memiliki karakteristik handling yang memudahkan penggunaannya di perkotaan. Yamaha meyakini pasar motor sport bakal berkembang. Apalagi menurut pemantauan Yamaha ada pergeseran permintaan di pasar roda dua Indonesia. Masyarakat yang tadinya memilih skuter sebagai alat transportasi kini mulai memilih model motor sport untuk digunakan di waktu luangnya. Ditambah lagi, harga jual Yamaha YZF-R15 sangatlah mencolok yakni hanya Rp 28 jutaan atau lebih murah dibanding motor-motor sport full-fairing bermesin 150 cc yang ada sekarang seperti Honda CBR150R dan Kawasaki Ninja RR.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun