Salah satu tugas terpenting Pembicara Seminar, selain menyampaikan ide-ide yang tertuang dalam materi seminar Public Speaking Academy, adalah "memuaskan" audiens. Berkesan tidaknya sebuah seminar atau training bergantung pada berapa banyak emosi audiens yang Anda gali. Emosi-emosi seperti gembira, bahagia, dan senang penting dikeluarkan serta diekspresikan oleh Anda dan audiens dalam suatu training. Ada beberapa cara untuk membuat audiens Anda puas dengan training yang Anda selenggarakan, yaituÂ
1. Game
images-59bf741eab12ae034a4a8712.jpg
Buatlah permainan kelompok untuk menjelaskan suatu hal. Penjelasan Anda akan lebih mudah diingat oleh peserta bila disampaikan dalam bentuk permainan daripada hanya dalam kata-kata. Setiap permainan yang Anda buat harus Anda hubungkan dengan materi pelatihan Anda.
2. Humor
laugh-59bf759fa7249b253227c6b3.jpg
Selingi penjelasan dengan humor yang berkaitan dengan materi Anda. Humor bisa berasal dari pengalaman Anda atau pengalaman orang lain. Perlu diingat juga bahwa humor jangan menyinggung SARA (suku, agama, ras, dan antar golongan).
3. Libatkan Panca indra Audiens (Visual, Auditory, kinestetik)
visual-59bf7737a32cdd3add670d92.jpg
Manusia memasukkan informasi melalui pancaindra. Dari kelima indra itu ada indra "kegemaran" sebagai tempat masuk informasi terbanyak. Sekitar 55% orang lebih suka menggunakan indra visual (penglihatan) sebagai jalan masuk informasi, 37% menggunakan indra auditori (pendengaran), dan 8% menggunakan indara kinestetik (gerak).
4. Cerita
raditya-dika-59bf7886666c147f70777a24.jpg
Kumpulan cerita-cerita motivasi, seperti kisah orang yang sukses di bidang tertentu, kisah rakyat yang inspiratif, atau metafora yang sengaja Anda ceritakan untuk menyampaikan maksud Anda secar tidak langsung. Caerita bisa Anda gunakan untuk  menciptakan gambaran di benak audiens. Cerita selalu lebih menarik untuk didengar dari pada serentetan kata-kata.
Salam Hebat
Lihat Humaniora Selengkapnya