Waktu sepuluh detik saat anda berbicara sebagai Motivator atau Pembicara Seminar disebuah Training Motivasi adalah waktu terpenting. Karena itu, saat ini saya berikan 2 teknik pembukaan tambahan dari 2 teknik pembukaan sebelumnya.
3. Story
Teknik pembuka dimana anda menceritakan sebuah kisah yang ada hubungan dengan topik yang akan anda bicarakan. Contohnya :
MC : “Pada kesempatan yang luar biasa ini kita kedatangan seorang pembicara yang juga seorang penulis buku best seller. Beliau adalah inspirator sukses no.1 Indonesia. Yang telah memberikan Training Motivasi di puluhan perusahan Nasional. Dengan tepuk tangan yang meriah kita sambut Bapak Ongky Hojanto.”
OH : “ orang yang melihat dan mengenal Evelyn Adams mungkin akan beranggapan bahwa ia merupakan orang yang paling beruntung di dunia. Semestinya memang demikian, karena Evelyn Adams pernah memenangkan lotere New Jersey sebanyak dua kali pada tahun 1985 dan 1986 sejumlah USD $5,4 juta.
Seluruh uang hasil dari kemenangannya habis sama sekali – sebagian besar habis di mesin jackpot Atlantic City. Ia pun kemudian harus hidup di sebuah trailer park.
William “Bud” Post melakukan hal yang lebih lagi karena ia memenangkan lotere Pennsylvania sejumlah USD $16,2 juta atau setara dengan Rp. 162 miliar. Kemudian ia investasikan di bisnis mobil dan restoran, setahun kemudian ia berhutang USD $1 juta dan dinyatakan bangkrut. Saat ini ia hidup dengan jaminan sosial pemerintah.
Sebaliknya seorang pengusaha properti mengalami kemerosotan yang sedemikian parah sehingga ia harus menanggung hutang perusahaan sebesar USD $3,5 juta dan sebesar USD $900 juta untuk hutang pribadi di tahun 1990.
Lima belas tahun kemudian, tepat di tahun 2005 majalah Forbes memasukkan nama orang ini ke dalam daftar 400 orang terkaya di Amerika, ia bisa mengubah hutang sebesar USD $900 juta menjadi keuntungan bersih sebesar USD $2,7 miliar dalam waktu 15 tahun dan Anda mengenal namanya dengan sebutan Donald Trump.
Apa sebetulnya perbedaan dari Evelyn Adams, William “Bud” Post dan Donald Trump? Yes, mentalitas atau pola pikir. Oleh karena itu topik saya pada pagi hari ini adalah Millionaire Mindset . Selamat malam Bapak dan Ibu sekalian , perkenalkan nama saya Ongky Hojanto.”
4. Audient Participation
Teknik pembukaan yang langsung meminta partisipasi dari pendengar anda untuk langsung terlibat.Contohnya :
MC : “Pada kesempatan yang luar biasa ini kita kedatangan seorang pembicara yang juga seorang penulis buku best seller. Beliau adalah inspirator sukses no.1 Indonesia. Dengan tepuk tangan yang meriah kita sambut Bapak Ongky Hojanto.”
OH : “ Sebelum saya memulai acara seminar pada pagi ini, saya ingin bapak dan ibu berkenalan dengan teman-teman baru anda yang ada disamping kiri dan kanan anda. Minimal lima orang dan waktu yang saya berikan lima menit.
Akan ada tiga kategori orang, kategori pertama orang – orang yang dibawah standart, mereka hanya akan berkenalan kurang dari lima orang dengan bermacam-macam alas an. Ketegori yang kedua adalah orang – orang yang mengikuti standar,yakni mereka hanya melakukan sesuai dengan instruksi yang diberikan dan pastinya hanya berkenalan dengan lima orang saja, dan jenis orang – orang ketiga adalah orang –orang yang selalu memberikan melebihi standar yang di tetapkan dalam hal ini mereka akan berkenalan dengan lebih dari lima orang.
Saat ini saya adalah membahas cara menjadi manusia diatas rata-rata dengan topik Extraordinary Man.
Selamat malam Bapak dan Ibu sekalian, perkenalkan nama saya Ongky Hojanto.” Semoga teknik-teknik ini akan membuat Training Motivasi anda lebih hidup.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI