Seekor domba mengembik di depan pintu rumah. Kuintip ia dari celah masa kecilku yang runyam. Nampak seekor domba putih menyampaikan salam, "Embeeeek."
Kunyalakan TV, siapa tahu ada berita domba hilang. Hanya siaran berita gaji ke 13 dikaji ulang.
Kubaca lembaran koran, siapa tahu ada kejadian domba tersesat. Namun semua berita berisi donasi-donasi dari rakyat untuk rakyat.
Kutanya tetangga melalui gawai, apakah ada yang kehilangan domba? "Maaf kami bukan penggembala dan tidak ada domba di rumah" begitu jawab mereka.
"Coba temui dulu kambing itu" saran istriku. "Kau kambing milik siapa?" tanyaku.
"Embeeeek, aku dari langit, Tuhannya Ibrahim yang mengutusku" jawab kambing.
"Ampun Gusti, kucuci dulu seragam ASN-ku, semoga terselip uang di saku."
SINGOSARI, 7 April 2020
Berkurban bisa di setiap waktu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H