Mohon tunggu...
Olly MuhartinProboningrum
Olly MuhartinProboningrum Mohon Tunggu... Mahasiswa - Politeknik Negeri Semarang

Suka jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Kuliah Teknik Mudah dan Menyenangkan Bukan?

27 Oktober 2022   19:20 Diperbarui: 27 Oktober 2022   19:33 277
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

     Sebenarnya jurusan Teknik itu menyenangkan, tetapi tidak bisa dibilang mudah. Hal tersebut dikarenakan banyaknya tugas tetapi para mahasiswa tetap menjalaninya dengan ikhlas meskipun dengan suasana hati yang goyah. Sebenarnya Teknik itu jurusan yang menyenangkan. Hal tersebut dibuktikan banyaknya peminat dilakalangan siswa SMA yang akan menuju dunia perkuliahan, dari kutipan lp3i.ac.id yang menjelaskan bahwa alasan utama kenapa jurusan Teknik selalu ramai peminat sejak dulu adalah ilmu dan terapan yang lebih luas. Tak hanya teori saja, Jurusan Teknik memberikan kesempatan praktik yang lebih banyak. Proyek yang ditangani bakal membentuk kepribadian yang analitis. Kejadian tersebut dapat disimpulkan bahwa jurusan Teknik merupakan bukan jurusan alternatif, melainkan salah satu jurusan utama yang diminati. Selain jurusan menyenangkan, jurusan ini memiliki banyak prospek kerja setelah lulus.

 

     Banyaknya tugas di dunia perkuliahan mengakibatkan mahasiswa terkadang lupa tidur, khususnya jurusan Teknik. Hal tersebut diakibatkan matakuliah yang cukup rumit dan sangat membutuhkan ketelitian. Tugas di Jurusan Teknik tidak hanya berfokus pada perhitungan melainkan di beberapa matakuliah juga membutuhkan kemampuan menghafal serta logika, dan visualisasi atau penggambaran suatu objek yang detail karena dalam Teknik kita merancang sesuatu sehingga jika ada kesalahan sedikit saja dalam perhitungan maka dapat mengakibatkan kesalahan fatal. Banyaknya tugas tersebut memiliki manfaat dan dampak negative bagi mahasiswa. Beberapa manfaat tersebut adalah melatih kedisiplinan, memahami materi yang disampaikan saat kuliah, dan bisa belajar memanajemen waktu. Beberapa dampak negatifnya adalah kurangnya tidur dan bisa mengakibatkan stres dikarenakan tidak bisa membagi waktu dengan benar.

     Jurusan teknik terbagi menjadi banyak jurusan. Beberapa jurusan tersebut seperti Teknik Sipil yang mempelajari tentang bagaimana merancang dan membangun gedung dan infrastruktur. Teknik Mesin yang mempelajari tentang manufaktur, desain, dan memelihara sistem mekanik. Teknik Perkapalan mempelajari tentang transportasi laut hingga operasi bisnis dalam armada laut, Teknik Pertambangan mempelajari tentang tambang yang meliputi batubara dan mineral berharga. Teknik Kimia mempelajari pengelolaan bahan mentah hingga menjadi barang setengah jadi atau barang jadi. Dalam penerapannya, teknik kimia banyak digunakan untuk perancangan pabrik, yang telah dilansir dari www.brainacademy.id yang terbit pada tahun 2021. Teknik Elektro yang mempelajari tentang ilmu kelistrikan. Teknik Industri, di teknik ini banyak yang dapat dipelajari seperti mengoptimalkan produksi pengelolahan dan ekonomi, dan masih banyak lagi Jurusan Teknik. Pembelajaran di jurusan teknik biasanya lebih banyak praktik daripada teori, karena yang diasah keterampilannya. anak teknik kebanyakan melakukan kegiatan praktik dilapangan daripada di dalam ruangan tergantung jurusannya.

     Kebanyakan lulusan Jurusan Teknik bekerja dilapangan, tapi bisa juga di perkantoran seperti contoh Teknik Sipil dilansir dari cekaja.com menjelaskan bahwa Lulusan Jurusan Teknik Sipil juga bisa menjadi pegawai di kantor Pemerintahan. Kamu bisa bekerja di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah maupun Nasional, PMU-Bina Marga, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Dinas Tata Kota dan Pertamanan. Pekerjaaan yang dilakukan di lapangan atau di perkantoran memang beda, untuk yang dipekerjakan di lapangan biasanya mengurus seperti pengawas, supervisor, pelaksana, dan lain-lain.

     Menurut kami selaku mahasiswa Teknik Sipil Jurusan Teknik itu menyenangkan dan banyak tantangan karena sesuai dengan minat kami dan kegiatanya yang tidak selalu dilakukan didalam ruangan yang dapat menjadikan pelajarannya tidak membosankan. Lulusan Jurusan Teknik juga sangat dibutuhkan di semua bidang industri  sehingga prospek kerjanya bagus. Hal tersebut lah yang menjadi nilai tambah bagi Jurusan Teknik dan penyebab kenapa Jurusan Teknik banyak diminati. Tantangan yang kami dapat saat kuliah menjadi bekal untuk di dunia kerja dan banyaknya tugas yang menjadi keseharian kami menjadi pemicu semangat kami untuk menjadi orang yang kuat dan tetap opotimis mengejar mimpi.

     Kami mahasiswa Teknik Sipil memiliki mimpi untuk membangun infrastruktur di Indonesia menjadi lebih baik karena infrastruktur adalah faktor penting  majunya sebuah bangsa. Indonesia adalah negara kepulauan sehingga distribusi merupakan hal yang menjadi penghambat pertumbuhan ekonomi. Pulau-pulau yang banyak tersebut menjadikan pembangunan infrastruktur seperti jalan menjadi sulit kareni untuk menghubungkan pulau satu dengan pulau yang lain memerlukan biaya dan persiapan yang tidah murah dan memerlukan waktu yang tidak singkat.

Oleh : May Rahwa W dan Dhinar Agung Y  ( Politeknik Negeri Semarang )

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun