Seiring dengan perkembangan teknologi yang bersifat global, telah mempengaruhi segala bidang kehidupan baik ekonomi, politik, budaya, seni bahkan pendidikan. Perkembangan teknologi merupakan suatu hal yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini karena perkembangan teknologi berjalan seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan. Setiap pengembangan teknologi yang dibuat bertujuan untuk memudahkan pekerjaan manusia yang menawarkan banyak kemudahan dan cara baru dalam mewujudkan aktivitas manusia khususnya di bidang teknologi informasi, banyak sekali manfaat yang kita nikmati dari inovasi-inovasi yang lahir dalam satu dekade terakhir. Seiring dengan perkembangan teknologi yang bersifat global, telah mempengaruhi segala bidang kehidupan baik ekonomi, politik, budaya, seni bahkan pendidikan. Perkembangan teknologi merupakan suatu hal yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini karena perkembangan teknologi berjalan seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan. Setiap perkembangan teknologi yang diciptakan untuk membawa manfaat positif dan sebagai alat untuk memudahkan pekerjaan bagi kehidupan manusia. Menawarkan banyak kemudahan dan cara baru dalam mewujudkan aktivitas manusia khususnya di bidang teknologi informasi, banyak sekali manfaat yang kita nikmati dari inovasi-inovasi yang lahir dalam satu dekade terakhir.
Perkembangan teknologi juga memberi dampak positif bagi sistem pembelajaran di Sekolah Dasar. Pemanfaatan teknologi informasi akan mempermudah guru dalam menyampaikan materi yang diajarkan, juga dapat membuat pembelajaran yang lebih efektif dan efisien. Pemanfaatan teknologi akan menjadikan inovasi bagi guru dalam belajar mengajar karena dapat tercipta suasana yang lebih menarik, dapat meningkatkan semangat dan antusias siswa dalam pembelajaran yang secara tidak langsung dari meningkatnya semangat siswa dalam pembelajaran yang secara tidak langsung menciptakan hasil belajar belajar yang lebih baik dan meningkatkan kualitas siswa.
Pentingnya pemanfaatan teknologi di Sekolah Dasar sebagai upaya untuk menghadapi pendidikan pada abad 21, salah contoh pemanfaatan teknologi yaitu penggunaan proyektor dalam proses belajar mengajar, dengan menggunakan proyektor guru akan lebih mudah dalam menyapaikan materi pembelajaran dan siswa juga bisa cepat memahami materi yang disampaikan. Tersedianya banyak search engine di internet yang bisa di akses guna mempermudah siswa dan guru dalam mencari atau mengumpulkan informasi terkait dengan materi pembelajaran dan juga siswa dapat belajar secara mandiri untuk memperdalam suatu pembelajaran yang diminatinya.
Dibalik perkembangan teknologi yang sangat cepat dan penggunaan teknologi yang sangat membantu dalam kegiatan belajar mengajar, ternyata ada dampak negatif teknologi dalam pembelajaran. Baru-baru ini ada teknologi yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan search engine, teknologi yang sangat canggih itu disebut dengan Ai atau Artificial Intelligence yang dirancang untuk membuat sistem komputer mampu meniru kemampuan intelektual manusia yang bisa berdampak negatif bagi guru karena semakin canggih, semakin pintar Ai bisa saja Ai menggantikan peran guru dan juga ada dampak negatif bagi siswa yang akan membuat siswa menjadi malas berfikir dan menurunnya literasi.
Tetapi kita juga tidak bisa menolak kemajuan teknologi dalam kehidupan karena penggunaan teknologi dapat mempermudah pekerjaan, mempercepat pekerjaaan, dan juga membuat pekerjaan menjadi lebih efisien tetapi ada dampak negatif seperti yang sudah dibahas di atas tadi. Jadi dalam Solusi kita dalam menghadapi dampak negatif perkembangan teknologi dengan cara siswa sekolah dasar harus diajarkan cara menggunakan teknologi yang benar untuk mengahadapi abad 21. Â
Peran guru sangat penting karena harus mampu menjadi contoh bagi siswa agar dapat memanfaatkan teknologi sebaik mungkin dan dapat menggunakan teknologi dalam pembelajaran atau mencari informasi yang berkaitan materi pelajaran. Guru maupun orang tua harus mengawasi dan memantau siswa dalam menggunakan teknologi agar penggunaannya tepat sasaran.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H