Source:Â bakpiakukustugu.co.id
Kuliner khas Jogja tersebut akan sangat mudah anda dapatkan di Malioboro yang tak hanya sebagai tempat menikmati jantung kotanya Jogja tapi benar benar menjadi pusat oleh - oleh dan kulinernya Jogja, yuk kenali Malioboro lebih jauh, yang sekarang semakin rapi dan instagramable, Malioboro sendiri merupakan salah satu tempat yang selalu membuat setiap orang yang kesana merasa rindu akan romantisme dan suasana ramainya.Â
Selain berada di pusat kota, Malioboro menjadi cukup dikenal karena cerita sejarah yang menyertainya. Keberadaan Malioboro sering pula dikaitkan dengan tiga tempat sakral di Yogya yakni Gunung Merapi, Kraton dan Pantai Selatan yang kini telah sah menjadi salah satu warisan kebudayaan dunia yang diakui UNESCO.
 Source: arsipdanperpustakaan.jogjakota.go.id
Dikawasan Malioboro ini kita akan menemui Teras Malioboro, apa itu Teras Malioboro? Teras Malioboro adalah salah satu tempat di Malioboro yang kami rekomendasikan untuk kalian yang ingin kulineran di tengah kota Jogja, karena disini para pedagangnya menjual berbagai jenis kuliner khas Jogja. Dan karena pedagang disini berjualan disatu tempat yaitu Teras Malioboro, jadi anda tidak perlu berjalan jauh-jauh hanya untuk mencari kuliner khas Jogja.Â
Selain itu, Teras Malioboro juga sudah dilengkapi dengan fasilitas yang mendukung untuk para wisatawan dan pengunjung yang datang. Seperti, disediakan tempat duduk dengan jumlah yang banyak, juga disediakan wastafel atau tempat cuci tangan dengan sabun lebih dari satu disetiap gedung, dan sirkulasi udara yang baik sehingga pengunjung tidak kegerahan atau merasa pengap saat menikmati kuliner disini.
Rekomendasi Kuliner enak di Teras Malioboro
Berbagai makanan dan minuman khas Jogja hadir disini dari Gudeg, Sate Kere, Bakpia, Bakmi Jawa, Wedang Uwuh, Kopi Jos, dan bahkan untuk anda yang ingin menikmati kuliner masukan nasional serta makanan daerah lainnya seperti halnya tempat wisata pada umumnya anda akan dapat menemui, Mie Ayam, Bakso, Nasi Rames, Es Buah dan Es campur, kalian bisa mengunjungi Gedung B Lantai 2 Teras Malioboro.Â
Karena disini makanan yang dijual oleh para pedagangnya memiliki rasa yang enak, karena para pedagang disini sudah berjualan selama bertahun-tahun jadi untuk rasa sudah dijamin. Untuk pecinta Bakso kami merekomendasikan Bakso "Pak Yanto" yang berada di Gedung B Lantai 2, selain murah porsi Bakso nya juga banyak dan untuk rasa dijamin enak.
Bagi para wisatawan yang menyukai Soto, kami menyarankan untuk mencoba Soto Ngapak yang dijual di Gedung B lantai 1. Soto Ngapak ini adalah Soto Ayam bening yang diberi lontong atau nasi dan diatasnya, juga di beri taburan kacang bubuk yang membuat rasa Soto ini menjadi kental dan gurih. Pedagang yang menjual Soto Ngapak ini asli orang Ngapak loh, untuk rasa tidak usah di ragukan lagi enaknya sangat recomended.
Penutup
Masih ada banyak sekali jenis kuliner lainnya di Teras Malioboro, mulai dari Gudeg, Lotek, Gado-gado, Sate Kere, Cendol Dawet, Wedang Uwuh dan masih banyak lagi. Anda dapat menemukan banyak makanan khas daerah Jogja disini. Ayo datang dan nikmati semua kuliner, dan fasilitas yang menyenangkan di Teras Malioboro. Untuk info lebih lanjut mengenai Teras Malioboro anda bisa melihat IG @terasmalioboro_ atau kunjungi website di https://terasmalioboro.jogjaprov.go.id/Â #wisatabelanjanyajogja.