By: Fadhilah Amelia Putri, dan Okta Muji Barokah.
Jakarta, 5 Juli 2023 - Sebuah kunjungan yang penuh inspirasi telah dilakukan oleh mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka ke Redaksi Harian Kompas. Kunjungan ini merupakan bagian dari program mata kuliah Journalism, mahasiswa yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana menjadi jurnalis yang berpengalaman dan wawasan yang mendalam tentang dunia berita kepada generasi muda.
Dalam kunjungan kami, para mahasiswa mendapatkan kesempatan langka untuk melihat secara langsung bagaimana Redaksi Harian Kompas menghasilkan berita yang berkelas dan berintegritas tinggi. Kami diberikan materi mengenai bagaimana proses pengumpulan berita, penyuntingan, dan penulisan yang dilakukan oleh jurnalis-jurnalis profesional.
Selama kunjungan, para mahasiswa terkesan takjub oleh para jurnalis Kompas dalam membagikan pengalaman mereka pada saat terjun langsung dilapangan. Mereka menjelaskan bagaimana setiap berita melewati proses penelitian yang mendalam, pengumpulan data yang cermat, serta wawancara dengan narasumber yang terpercaya. Tim reportase Kompas juga berbagi pengalaman dan pengetahuan mereka kepada para mahasiswa, memberikan tips berharga tentang penulisan berita yang informatif dan menarik.
Selain itu, kami juga diperkenalkan kepada tim teknologi yang bertanggung jawab atas inovasi dalam platform media digital. Mahasiswa-mahasiswa tersebut juga berkesempatan untuk mendapatkan beasiswa literasi 3 bulan berlangganan disitus website Kompas.id.
Ketua rombongan mahasiswa, Aditya Dwi Pangestu, menyampaikan kesan positifnya, "Kunjungan kami ke Redaksi Harian Kompas memberikan kami gambaran nyata tentang dunia jurnalis profesional. Kami terinspirasi oleh semangat dan komitmen para jurnalis yang berusaha memberikan informasi yang akurat dan berdampak positif bagi masyarakat. Kami merasa terhormat telah mendapatkan kesempatan ini."
Redaksi Harian Kompas menyambut kunjungan ini dengan antusias dan berharap dapat memberikan pemahaman yang mendalam tentang profesi jurnalistik kepada generasi muda. Mereka berkomitmen untuk terus mendukung pendidikan dan pengembangan jurnalisme di Indonesia, serta membuka pintu bagi para mahasiswa yang berminat untuk belajar dan berkontribusi dalam dunia media berita.
Kunjungan para mahasiswa ini merupakan bukti nyata dari upaya Redaksi Harian Kompas untuk mendorong pertumbuhan dan kemajuan industri jurnalisme di Indonesia. Dengan pengalaman yang mereka peroleh, diharapkan para mahasiswa ini dapat menjadi generasi jurnalis yang berkualitas, kreatif, dan beretika, yang mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan membawa perubahan melalui kekuatan tulisan dan berita yang mereka hasilkan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H