Hal tersebut lantaran tidak sekali dua kali para pembuat film memproduksi film sejenis, yang membuat masyarakat takut dalam melakukan ibadah.
“dulu kejadian yg sama terjadi pada sekuel film makmum, khanzab dsj.” Sambung nya dalam tweet tersebut.
Ustad Hilmi juga membandingkan Film Kiblat dengan Film Agak Laen yang menjadi film dengan penonton tertinggi saat ini.
“Yuk bisa buat film dgn unsur religi yg lebih berkualitas, yg agak laen biar hasilnya juga agak laen kayak film agak laen” tulisnya.
Menanggapi kritikan tersebut, Leo Pictures menarik semua materi promosi film Kiblat, termasuk poster dan trailer sehari setelah mereka upload. Namun Hingga saat ini, belum ada tanggapan resmi dari pihak leo picture maupun para pemain.
Sinopsis Film Kiblat
Film Kiblat menceritakan tentang perjalanan seorang anak perempuan bernama Ainun (diperankan oleh Yasmin Napper) yang ingin kembali ke jalan yang benar setelah menemukan bahwa ayah kandungnya, Abah Mulya (diperankan oleh Whani Darmawan), tidak pernah merawatnya dan menjauhkannya dari "Kiblat" yang sebenarnya.
Konflik pun terjadi di sebuah desa yang jauh dari perkotaan itu. Ainun harus menghadapi berbagai rintangan dan teror mistis untuk menemukan kebenaran dan kembali ke jalan yang benar.
Daftar Pemain Film Kiblat
- Yasmin Napper sebagai Ainun
- Ria Ricis sebagai Rini
- Arbani Yasiz sebagai Bagas
- Whani Darmawan sebagai Abah Mulya
- Hana Saraswati
- Denny Adhiswara
- Keanu Azka
Jadwal Tayang Film Kiblat
Belum ada informasi resmi mengenai jadwal tayang film Kiblat. Hanya diketahui film ini akan tayang pada tahun ini, tetapi pihak Leo Pictures masih belum memutuskan apakah film ini akan tetap ditayangkan di bioskop atau tidak.