Mohon tunggu...
Obi Samhudi
Obi Samhudi Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Nama Obi Samhudi, alamat sekarang Jalan Parit Haji Husein II Komplek Griya Caraka No.c4, Pontianak Kalimantan Barat. No telpon yang dapat dihubungi 089697876596. Sekarag sedang menempuh pendidikan pada Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Untan. E-mail aktif :obisamhudi@yahoo.com.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Paradigma Konseptor Mahasiswa dalam Manajemen Budaya

29 September 2015   23:17 Diperbarui: 29 September 2015   23:45 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Kebudayaan merupakan merupakan sebuah kebiasaan yang dilakukan berulang-ulang sehingga menghasilkan sebuah mindset yang paten dalam masyarakat. Sependapat dengan hal tersebut, Linton dalam buku: “The Cultural Background of Personality”,menyatakan bahwa kebudayaan adalah konfigurasi dari tingkah laku yang dipelajari dari hasil tingkah laku, yang unsur-unsur pembentukannya didukung dan diteruskan oleh anggota masyarakat tertentu, (Sukidin, 2005). Penjelasan tersebut, menyatakan bahwa masyarakat merupakan aspek fundamental dalam pembentukan budaya. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa mahasiswa memiliki kontribusi yang besar di tengah-tengah masyarakat untuk membentuk sebuah budaya.

Berkaitan dengan mahasiswa sebagai garda terdepan dalam sebuah perubahan negara merupakan sebuah status yang seharusnya memiliki konsep dalam manajemen budaya. Budaya sangat diperlukan mahasiswa dalam membangun sebuah paradigma yang baik bagi negara secara struktural. Mahasiswa sebagai agent of change, social control, dan iron stock merupakan bagian yang tak terlepaskan dalam dinamika kehidupan masyarakat. Sumbangsih pemikiran mahasiswa sangat diperlukan agar masyarakat pada umumnya memahami situasi dan kondisi yang dialami masyarakat secara relevan. Khususnya dalam budaya, mahasiswa sudah semestinya memiliki konsep yang baik agar tidak adanya kesenjangan ekonomi dan sosial dalam masyarakat sebagai bentuk antisipasi konflik di tengah-tengah masyarakat khususnya di Kalimantan Barat.

Kalimantan Barat merupakan sebuah provinsi yang multikultural.  Kalimantan Barat memiliki beberapa suku yaitu, Melayu, Dayak, Tionghoa, Jawa, Madura, Bugis, dan lain-lain. Hal tersebut menunjukan bahwa Kalimantan Barat kaya akan kebudayaan. Kekayaan budaya tak lepas dari banyaknya suku. Hal ini adalah sebuah ragam yang seharusnya dimanfaatkan menjadi potensi.

Kemajemukan merupakan potensi yang sangat baik dalam mempersatukan berbagai ras tersebut. Seperti acara panggung budaya yang mempertontonkan semua budaya dalam ruang lingkup Kalimantan Barat. Selain sebagai pemersatu, konsep panggung budaya juga akan menarik turis ke Kalimantan Barat. Sebuah fenomena positif akan ditemukan dalam panggung budaya.

Jika dikorelasikan dalam skala nasional, barometer hasil dari panggung budaya ini akan menghasilkan harmonisme kultural. Definisi sederhananya adalah panggung budaya akan menunjukkan sikap toleransi yang tinggi antar suku sehingga menjadikan negara sebagai pemahaman menuju ke arah Bhineka Tunggal Ika seperti yang dicita-citakan setiap warga negara.

Apabila ini diterapkan dalam peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, maka ini dapat dijadikan sebagai ajang pembaharuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Sehingga Indonesia yang dikenal majemuk akan dikenal sebagai negara yang sikap nasionalismenya menjunjung tinggi keberaturan serta sikap toleransi kehidupan antar sesama.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun