Mohon tunggu...
Nyoman ParamitaSudarmala
Nyoman ParamitaSudarmala Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa yang pantang menyerah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Inovasi Pameran Virtual Mahasiswa Atma Jaya Yogyakarta

12 Desember 2022   14:55 Diperbarui: 12 Desember 2022   15:09 467
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta berkolaborasi bersama Archa Project dengan membuat pameran yang dimana pameran tersebut berbeda dengan pameran pada umumnya karena pameran ini dibuat secara virtual. Pameran ini dibuat untuk membantu seniman Archa dalam menampilkan dan memamerkan karyanya secara virtual. Virtual Exhibition telah diselenggarakan pada tanggal 15-21 November 2022

Pameran ini dinamakan dengan "Virtual Exhibition: Diversity of Art". Tema "Diversity of Art" ini dipilih karena seni lukis memiliki berbagai jenis aliran dan kegiatan ini menggandeng banyak seniman Archa dari berbagai usia dan tentunya hasil karya mereka akan berbeda-beda.  

Dokpri
Dokpri

Berbeda dengan kebanyakan pameran pada umumnya, pameran ini berhasil memanfaatkan kecanggihan teknologi dalam penyelenggaraannya, sehingga pengunjung akan dimanjakan dengan sinematik pameran yang di desain begitu cozy, eye catching, dan creative. Selain itu, pameran ini dapat dikunjungi dimana saja dan kapan saja yang dibutuhkan hanyalah sambungan internet untuk mengakses pameran serta pameran ini didesain agar pengunjung merasa seperti sedang bermain game.

Kegiatan ini dibuat oleh sepuluh mahasiswa kewirausahaan Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang dimana penyelenggaraan pameran virtual ini berawal dari pertimbangan para anggota mengenai situasi Covid-19 yang tak kunjung selesai, walaupun telah diperbolehkan untuk berkumpul namun kami memilih untuk menghindari hal tersebut agar Covid-19 di Indonesia tidak kembali melonjak. Kegiatan ini dibuat dengan tujuan untuk mengkomersialisasikan seni utamanya seni lukis dan keuntungan dari kegiatan ini akan digunakan untuk charity. Charity ini ditujukkan untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.

Untuk mengakses pameran dan melihat hasil seni dari para seniman Archa dapat mengunjungi link berikut

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun