Personal branding adalah kunci kesuksesan professional kamu karena berkisar pada bagaimana kamu menampilkan diri kamu kepada orang lain. Personal branding memberi kamu kesempatan untuk menekankan keuatan dan hasrat kamu untuk membantu membedakan kamu dengan orang lain. Misalnya kamu adalah pencari kerja, coba bayangkan berapa juta pencari kerja yang bersaing untuk mendapatkan pekerjaan di waktu yang sama. Ini berarti pesaingan sangat ketat dan kompetitif, tetapi jika kamu memiliki personal branding yang kuat kamu itu bisa membantu kamu untuk menarik perhatian perekrut diantara banyaknya perncari kerja lain.
Membangun kepercayaan dan kredibilitas
Dengan memiliki personal branding yang kuat maka orang -orang akan cenderung lebih memperhatikan kamu dan percaya pada apa yang bisa kamu lakukan. Terlebih lagi ketika kamu memposisikan diri sebagai professional melalui personal branding kamu.
Menciptakan peluang professional
Selain membuat kamu lebih unggul dan meningkatkatkan kepercayaan orang lain terhadapmu, kamu juga bisa mendapatkan peluang baru. Hal ini bisa terjadi karena mereka telah sangat mempercayai bahwa kamu adalah ahli di bidang tertentu yang menjadi personal brandingmu. Kemudian karena orang sudah mempercayaimu itu akan membuat peluang untuk kamu misalnya perekrut kerja menjadi tertarik dengan kamu dan menawarkan sebuah posisi pekerjaan.
Membantu kamu mencapai tujuan
Dengan menyelaraskan personal branding dengan tujuan kamu, kemungkinan kamu bisa mencapai tujuan adalah besar. Misalnya tujuan kamu adalah mendapatkan pekerjaan di posisi tertentu, fokuslah untuk membangun personal branding yang selaras dengan posisi tersebut. Misalnya kamu ingin terjun di duni politik maka bangun personal branding dimana  membuat orang percaya kepada kamu supaya kamu mendapatkan dukungan sebanyak mungkin.
Cara Membangun Personal Branding
Setelah memahami apa itu personal branding dan mengetahui keuntungan dan pentingnya personal branding, saatnya untuk memulai langkah - langkah untuk membangun personal branding kamu.
1. Kenali diri kamu
Untuk mengenali diri kamu bisa membuat daftar apa saja kemampuan atau skill yang kamu miliki, kelebihan, kekurangan, dan bagaimana kepribadian kamu.
2. Tentukan tujuan personal branding
Kamu harus menentukan ingin dikenal seperti apa diri kita oleh orang lain. Dalam menentukan tujuan ini tentunya harus disesuaikan dengan kemampuan yang kamu miliki.
3. Tentukan target dan buat koneksi
Kamu harus menentukan target atau pihak tertentu yang ingin kamu sasar.