Mohon tunggu...
Nur Hasanah
Nur Hasanah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Travelling

Selanjutnya

Tutup

Financial

Utang, Jeratan yang Mengikat atau Solusi yang Membebaskan?

29 Maret 2024   13:00 Diperbarui: 31 Maret 2024   19:25 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Hutang, sebuah kata yang seringkali menimbulkan dilema. Di satu sisi, hutang dapat menjadi solusi untuk mengatasi kesulitan finansial dan membantu roda ekonomi berputar. Di sisi lain, hutang juga dapat menjadi bumerang yang menjerat pelakunya dalam jeratan lilitan yang semakin lama semakin sulit untuk dilepaskan.

Dalam QS Al-Maidah ayat 2 Allaah berfirman : 

Artinya: Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu melanggar syiar-syiar kesucian Allah, dan jangan (melanggar kehormatan) bulan-bulan haram, jangan (mengganggu) hadyu (hewan-hewan kurban) dan qala'id (hewan-hewan kurban yang diberi tanda), dan jangan (pula) mengganggu orang-orang yang mengunjungi Baitulharam; mereka mencari karunia dan keridaan Tuhannya. Tetapi apabila kamu telah menyelesaikan ihram, maka bolehlah kamu berburu. Jangan sampai kebencian(mu) kepada suatu kaum karena mereka menghalang-halangimu dari Masjidilharam, mendorongmu berbuat melampaui batas (kepada mereka). Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan permusuhan. Bertakwalah kepada Allah, sungguh, Allah sangat berat siksaan-Nya.

Ayat ini menggaris bawahi pentingnya tolong-menolong dalam hal-hal yang baik dan menjauhi perbuatan dosa. Ini mencerminkan prinsip saling membantu sesama dalam segala aspek kehidupan, termasuk dalam hal utang piutang.

Hutang sebagai Solusi : 

Bagi banyak orang, hutang merupakan solusi untuk berbagai kebutuhan, seperti : 

* Memenuhi kebutuhan pokok, ketika penghasilan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, hutang menjadi pilihan untuk menutupi kekurangan tersebut.

* Pendidikan, biaya pendidikan yang tinggi mendorong banyak orang untuk mengambil pinjaman demi mendapatkan pendidikan yang lebih baik.

* Kesehatan, biaya pengobatan yang mahal, terutama untuk penyakit kronis, seringkali membuat orang terpaksa berhutang.

* Modal usaha, bagi para pengusaha, hutang dapat menjadi sumber modal untuk memulai atau mengembangkan usaha mereka.

Hutang dapat menjadi solusi yang membantu orang untuk keluar dari kesulitan dan meningkatkan taraf hidup mereka. Namun, perlu diingat bahwa hutang bukanlah solusi jangka panjang dan harus digunakan dengan bijak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun