Debat merupakan suatu kegiatan adu argumentasi antara dua belah pihak atau bisa lebih. Bisa dilakukan secara perseorangan maupuan kelompok.Â
Dalam konteks Pemilihan Umum (Pemilu), debat Capres dan Cawapres adalah sarana bagi calon pemimpin untuk menunjukkan visi, misi, dan kemampuan mereka secara langsung kepada publik.
- Memberikan Informasi kepada  Pemilih: Debat memberikan kesempatan kepada pemilih untuk mendengar langsung pandangan dan rencana para kandidat . Hal ini sangat bergunabagi pemilih dalam membuat  membuat keputusan menentukan pilihan pada calon yang dianggap kompeten. Â
- Menguji Kemampuan Kandidat : Seorang pemimpin adalah seorang yang dianggap mampu dalam segala hal. Debat menjadi panggung di mana kandidat diuji terkait pengetahuan mereka tentang berbagai isu, kemampuan mengemukakan pendapat/komunikasi, dan keterampilan menjadi calon pemimpin. Hal Ini membantu mengungkapkan karakter dan integritas masing-masing kandidat di depan publik.
- Membangun Kepercayaan bagi Masyarakat: Keterbukaan dan transparansi dalam debat dapat membantu membangun kepercayaan masyarakat terhadap calon pemimpin. Pemilih dapat menilai sekuat  apa para kandidat dapat menjadi pemimpin yang berkualitas.
Materi debat harus melibatkan berbagai isu yang berkaitan dengan kepentingan nasional seperti  ekonomi, sosial, dan politik. Melalui debat  Capres dan Cawapres harus menguasai masalah-masalah urgen  ditengah bangsa seperti:
- Ekonomi: Kebijakan ekonomi, pengentasan kemiskinan, pertumbuhan ekonomi, dan investasi. Masalah ekonomi harus menjadi materi debat, ahar dapat memastikan serta meyakinkan masyarakt pemilih dengan kepastian ekonomi pada masa kepemimpinan yang akan datang.
- Pendidikan : Rencana untuk peningkatan sistem pendidikan, akses pendidikan, dan kualitas pendidikan. Kualitas Pendidikan yang diharapkan oleh Masyarakat perlu dipertegas dan masuk logika Masyarakat agar tidak menjadi sebuah isu kampanye tanpa realisasi.
- Kesehatan: Program kesehatan, penanganan pandemi, dan akses pelayanan kesehatan. Didalam debat akan Nampak jelas siapa kandidat yang peduli dengan masalah Kesehatan. Tentu didalam debat akan meyakinkan masyarat sehingga menentukan pilihan yang tepat sesuai dengan kepastian yang dijanjikan kandidat.
- Lingkungan: Lingkungan adalah suatu kesatuan dengan kehidupan para manusia. Menurut Ahmad, pengertin lingkungan hidup adalah satu sistim di dalam kehidupan tersebut ada campur tangan dari manusia (www.gramedia.com). Dalam debat akan nampak bagaimana para kandidat memberdayakan manusia dalam mengelola sumber daya alam dan lingkungan bagi kesejahteraan Bersama.
- Keamanan: dikutip dati lama  polkam.go.id, Polhukam, Jakarta  bahwa- Pertahanan merupakan factor yang sangat fundamental dalam menjamin kelangsungan hidup negara, baik dalam mempertahankan diri terhadap ancaman dari luar negeri dan/atau dalam negeri sebagai Upaya bagi suatu negara dalam mempertahankan kedaultannya. Pemimpin masa depan perlu memiliki strategi keamanan nasional dan penanggulangan konflik yang sering terjadi.
Debat Capres dan Cawapres bukan hanya pertarungan wacana setiap lima tahunan, tetapi juga kesempatan bagi pemilih untuk mengenal lebih dekat calon pemimpin yang berkualitas.
 Oleh karena  itu diharapkan semua Masyarakat dapat menyaksikan debat melalui berbagai media, baik media cetak maupun eletronik sehingga visi dan misi para kandidat dapat dicerna secara mendalam menyongsong  pemililu 2024 yang sudah di ambang pintu.Â
Nasib bangsa kita ada ditangan para pemimpin yang akan datang. Oleh sebab itu lebih selektif dalam menjatuhkan pilihan.
 Melalui debat  diharapkan  partisipasi aktif masyarakat dalam memahami dan mengevaluasi isi debat yang sangat penting untuk memperkuat demokrasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H