Mohon tunggu...
SUMBER SAKTI
SUMBER SAKTI Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Penulis

Media Pembelajaran, Update dan Terpercaya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pawai Budaya Memeriahkan Pembukaan Pagelaran Budaya HUT SMAN 1 Paiton dan Panen Karya P5

28 Mei 2024   22:32 Diperbarui: 28 Mei 2024   22:38 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemotongan pita oleh anggota polsek Paiton menandakan pemberangkatan pawai budaya yang digelar oleh SMAN 1 Paiton. Doc. Kr

Paiton, 28 Mei 2024 - SMAN 1 Paiton menggelar pawai budaya yang spektakuler untuk membuka acara pagelaran budaya dalam rangka memperingati ulang tahun ke-38 sekolah serta panen karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) bertema "Bangunlah Jiwa dan Raga". Acara yang berlangsung pada hari Selasa ini melibatkan ratusan peserta didik kelas X dan XI.

Peserta pawai budaya melewati rute perjalanan. Doc.kr
Peserta pawai budaya melewati rute perjalanan. Doc.kr

Rute pawai budaya dimulai dari halaman Polsek Paiton dan berakhir di halaman SMAN 1 Paiton. Sepanjang rute, peserta pawai menampilkan kostum dan pernak-pernik yang menyesuaikan dengan tema masing-masing, yang sarat dengan pesan moral kepada penonton yang berdiri di sepanjang jalan.


Pawai budaya dibuka secara resmi oleh perwakilan Polsek Paiton yang didampingi oleh Kepala SMAN 1 Paiton dengan pemotongan pita. Tidak hanya kostum yang memukau, peserta pawai juga membawa tiga tumpeng raksasa yang berbahan sayuran hasil bumi khas daerah Paiton, menambah keunikan dan daya tarik acara.
Teriakan penontonpun terdengar pada saat rombongan guru melewati kerumunan penonton yang memikul tumpeng raksasa, "pak minta sayurnya dong". Tutur ibu-ibu penonton berkerudung merah yang tidak mau disebut namanya.

Iring-iringan kepala sekolah dan dewan guru sembari memikul tumpeng sayur dipawai budaya SMAN 1 Paiton. Doc.kr
Iring-iringan kepala sekolah dan dewan guru sembari memikul tumpeng sayur dipawai budaya SMAN 1 Paiton. Doc.kr


Selain pawai budaya, acara ini juga menampilkan berbagai hasil karya dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang menunjukkan kreativitas dan inovasi para siswa. Panen karya ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan terhadap kerja keras siswa dalam mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila melalui berbagai proyek yang telah mereka kerjakan selama ini.

Dengan adanya pawai budaya dan panen karya ini, diharapkan dapat mempererat kebersamaan serta meningkatkan rasa cinta terhadap budaya dan nilai-nilai luhur Pancasila di kalangan peserta didik. Selamat ulang tahun ke-38 untuk SMAN 1 Paiton!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun