Belajar merupakan keharusan bagi setiap individu kapan pun dan di mana pun mereka berada. Belajar tidak hanya terbatas pada ilmu akademik saja. Ilmu-ilmu non akademik juga harus bisa didapat setiap orang agar wawasan yang diperoleh semakin luas. KKM 97 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang memiliki inisiatif untuk membangun semangat belajar anak-anak secara mandiri dengan cara-cara yang menyenangkan. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari Senin dan Kamis sehabis maghrib tepatnya pukul 18.30-19.30 WIB di Posko KKM 97 UIN Malang yakni bertempat di Perumahan Mutiara No. 21, RT 4/ RW 10, Sumber Porong, Kec. Lawang, Kabupaten Malang. Di mana secara khusus ditargetkan untuk anak-anak usia SD/ MI desa setempat.Â
Kegiatan ini pertama kali dilaksanakan pada Senin (26/12) pukul 09.00-10.00 pagi. Bimbel (bimbingan belajar) dihadiri oleh empat orang anak dari daerah setempat. Satu di antara mereka duduk di kelas lima SD, sedang yang lainnya masih duduk di kelas tiga. Pertemuan pertama di awali dengan perkenalan, sedikit materi Bahasa Inggris yang dibungkus dengan cara menyenangkan melalui media menggambar. Lalu ditutup dengan permainan seru yang dapat melatih konsentrasi mereka. Seperti permainan menyebutkan nama diri sendiri dan orang di sampingnya sesuai dengan ketukan irama tertentu.Â
Kemudian pada pertemuan kedua bimbel (bimbingan belajar) dilaksanakan pada hari Kamis (29/12) pada jam yang sama dengan hari Senin. Kegiatan pada hari tersebut adalah pemaparan materi terkait macam-macam cuaca sesuai dengan pelajaran tematik yang ada di dalam lembar kerja siswa. Setiap anak dengan jenjang kelas tertentu dibawahi oleh kakak pembimbing yang berbeda antara kelas tiga dan kelas lima. Hal ini ditujukan agar penerimaan materi dirasa lebih efektif dan sesuai dengan proporsi masing-masing.Â
Hari-hari selanjutnya kegiatan bimbel (bimbingan belajar) masih terus dilaksanakan dengan berbagai materi yang tentu saja menyenangkan dan tidak memberatkan seperti di antaranya Bahasa Inggris, kelas kreatif seperti handcraft (kerajinan tangan), dan menggambar. Kakak-kakak pembimbing juga akan membantu para anak bila mereka menemui kesulitan dalam mata pelajaran mereka di sekolah. Seperti pada pertemuan ketiga, tepatnya pada Senin (2/1), selepas maghrib tepatnya pukul 18.30 WIB. Bimbel (bimbingan belajar) dimulai dengan pemaparan materi matematika dan juga bahasa Inggris, tidak lupa kegiatan bimbel (bimbingan belajar) ditutup dengan permainan yang mengasah konsentrasi. Bimbel (bimbingan belajar) pada pertemuan ini diakhiri pada pukul 20.00 WIB.Â
Pada Senin (2/1), salah satu anak bimbingan belajar bernama Zaki (11) mengatakan: "Lebih enak belajar di sini daripada di rumah, soalnya kalau belajar sama ayah dimarah-marahin terus!". Tentu saja tujuan diadakannya bimbel (bimbingan belajar) dengan metode fun learning ini cukup berhasil mengingat kalimat yang diucapkan anak tersebut. Di mana tujuan utama dari kegiatan bimbel (bimbingan belajar) ini adalah untuk memudahkan anak dalam belajar dan meningkatkan motivasi serta prestasi belajar mereka. Dengan adanya inisisasi kegiatan ini, kelompok KKM 97 UIN Malang berharap agar kegiatan bimbel (bimbingan belajar) ini bisa bermanfaat dan terus bisa memotivasi anak-anak di Desa Sumber Porong untuk selalu semangat belajar baik di sekolah maupun secara mandiri.Â
Kegiatan bimbel (bimbingan belajar) masih terus berlanjut seperti biasa sampai berakhir pada Senin (16/1) di Posko KKM 97 UIN Malang. Kegiatan dihadiri oleh empat orang anak selepas maghrib atau sekitar pukul 18.35-19.35 WIB. Meskipun yang hadir tidak sebanyak biasanya, antusiasme dari masing-masing mereka masih tetap menggebu-gebu. Hal ini dibuktikan dengan semangat belajar yang mereka bawa saat berangkat dari rumah masing-masing menuju Posko KKM. Kegiatan awal dimulai dengan pembelajaran materi seperti biasa. Seperti salah satu dari mereka yang meminta bantuan untuk mengerjakan pekerjaan rumahnya. Setelah selesai, para anggota KKM memberikan hadiah bagi mereka sebagai bentuk dukungan dan apresiasi atas semangat belajar mereka selama ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H