Mohon tunggu...
Nurul Rahmawati
Nurul Rahmawati Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger bukanbocahbiasa.com | IG @bundasidqi | Twitter @nurulrahma

Halo! Saya Ibu dengan anak remaja, sering menulis tentang parenting for teens. Selain itu, sebagai Google Local Guides, saya juga kerap mengulas aneka destinasi dan kuliner maknyus! Utamanya di Surabaya, Jawa Timur. Yuk, main ke blog pribadi saya di www.bukanbocahbiasa.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Dukung Kelompok Penjahit Lokal melalui CSR PT Gunbuster Nickel Industry

23 Agustus 2024   10:02 Diperbarui: 23 Agustus 2024   10:04 3605
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Program Peri Berkarya yang inspiratif. Sumber foto Dokumen PT GNI.

Luar biasa menyaksikan antusiasme masyarakat yang tinggal di sekitar wilayah PT Gunbuster Nickel Industry (PT GNI). Mereka memberikan respon positif terhadap kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang dihelat PT GNI bekerja sama dengan PT Stardust Estate Investment (PT SEI). 

Program bertajuk "Peri Berkarya, Penjahit Mandiri Berkah Masyarakat Jaya" ini dimulai pada Sabtu (11/11/2023). Adapun tujuan program ini sebagai Upaya strategis untuk meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat di lingkar industri. 

Tentunya dengan beragam pelatihan yang komprehensif, akan mendukung pengembangan kelompok menjahit melalui kerja sama dengan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang ada di desa sekitar industri, yaitu Desa Bunta, Kecamatan Petasia Timur, Morowali Utara.

Apa saja bentuk pemberdayaan yang dilakukan PT GNI? 

PT GNI memfasilitasi kelompok menjahit melalui Peri Berkarya dengan memberikan sejumlah alat dan mesin jahit untuk membantu kegiatan operasional penyediaan seragam perusahaan. Bukan hanya itu, perusahaan juga bekerja sama dengan Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Makassar.

Dalam program yang sarat faedah ini, PT GNI sekaligus memberikan pendampingan pelatihan manajemen keuangan hingga monitoring. Sungguh program yang sangat komprehensif. 

Menurut Head of Corporate Communication PT GNI, Mellysa Tanoyo, program CSR ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kapasitas ekonomi masyarakat desa lingkar industri. 

"Salah satu fokus kami adalah dengan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lingkar industri melalui program tanggung jawab sosial. Pada Peri Berkarya ini, kami berharap dapat membantu masyarakat dalam mendorong peningkatan ekonomi mereka," ucap Mellysa.  

Lebih lanjut, Mellysa menjelaskan bahwa program Peri Berkarya adalah inisiatif strategis dari PT GNI dan PT SEI untuk mendukung pertumbuhan dan produktivitas serta meningkatkan sinergitas antara PT GNI dan masyarakat sekitar.

Mengapa memilih kelompok penjahit? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun