Assalamu'alaikum
Halo semuanya, apa kabaaar? pastinya sehat selalu yaa, aamiin. Gimana nih dengan karantina kalian di rumah? udah mulai bosan belum? Untuk mengisi kebosanan kalian, aku akan membagikan beberapa artikel yang insyaaAllah bermanfaat dan menarik untuk dibaca.
Pada kesempatan kali ini, aku akan memperkenalkan ekstrakurikuler (ekskul) di SMKN 50 Jakarta. Ada banyak ekskul di SMKN 50 Jakarta, tapi pada artikel ini aku akan perkenalkan ekskul Rohis dulu yaaa, gais.
Jujur, yang pertama kali terbenak di dalam hati kalian tentang kata "Rohis" itu apa?
Keagaman banget? Alim-alim? atau anaknya pendiam semua?
Hmm, hampir benar, tetapi yang lebih tepatnya di dalam Rohis kita semua sama-sama saling belajar, mengingatkan yang baik dan buruk, merangkul, membantu, dan berbagi suka duka bersama-sama.
Oh ya, kita juga sudah dekat layaknya saudara, jadi ga terlalu diam banget hihi.
Di ekskul Rohis SMKN 50 Jakarta, banyak berbagai macam agenda atau kegiatan, mulai dari : tahsin, mabit, kajian, games, hafalan surat, membuat kreasi Islami, public speaking, dan yang paling ditunggu oleh semua anggota Rohis, yaitu rujakan/makan-makan hehehe siapa sih disini yang gak suka makan?
Terima kasih yang sudah membaca.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI