Mohon tunggu...
Nur Rahmat
Nur Rahmat Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Hobi beternak, mudah berteman.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pelatihan dan Sertifikasi Fundamental Tax C.FTAX yang Diselenggarakan oleh AR Learning Center

26 Mei 2024   00:11 Diperbarui: 26 Mei 2024   00:15 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Lembaga AR Learning Center merupakan lembaga yang bergerak dibidang pendidikan yaitu dalam pembelajaran pendidikan pengkaderan untuk meningkatkan kemampuan softskill yang menunjang peserta dalam bekerja baik di lingkup organisasi maupun institusi. Keberadaan Lembaga AR Learning Center berada dibawah naungan Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara (YPPN) dan dipimpin langsung oleh Andre Hariyanto dan juga rekan - rekan yang tergabung. Adapun Visi Misi AR Learning center adalah menjadi pusat pembelajaran yang sukses kaderisasi, tempat ajang berkarya, konsep bernuansa syariah dan bisnis umat, tempat belajar pemula dan berpengalaman, tempat pencetak kader terbaik, melahirkan generasi milenial dan multitasking.

Pelatihan tentang Certified Fundamental TAX C.FTAX yang berlangsung pada hari Rabu, 22 Mei 2024 dari pukul 19.00 -- 20.30 WIB berjalan dengan lancar. Pelatihan yang dilakukan secara daring via zoom meeting ini dipandu oleh Coach Rudy Budiatmaja, SE., M.Ak., CAT., CTT., C.Ftax., CFRM-AAFM., CHCP-A., CHRA., C.IJ., C.PSE., CT-ALC selaku trainer AR Learning dan Direktur RB Tax Consultant. Pemaparan materi yang disampaikan cukup jelas disertai dengan contoh kasus yang melibatkan perhitungan sehingga menambah pemahaman. Materi yang disampaikan tentang dasar-dasar perpajakan sangat lengkap. Secara lebih rinci pembahasan tersebut diantaranya tentang PPh Pasal 21 Tahun 2021, PPh Pasal 21 Tahun 2022, PPh Pasal 21 Tahun 2024, PPh Pasal 22, PPh Pasal 23, PPh Pasal 24, juga mengenai Pajak Bumi dan Bangunan. Tentunya pada setiap pembahasannya disertai dengan kasus-kasus, sehingga kita lebih mudah dalam memahami secara praktiknya.

Pada akhir sesi Pemateri memberikan kesempatan pada 10 peserta untuk menanyakan hal-hal yang menyangkut tentang perpajakan. Ada beberapa peserta yang bertanya tentang study kasus yang pernah mereka lakukan. Jawaban yang disampaikan pemateri cukup jelas dan menjawab permasalahan yang ditanyakan oleh para peserta. Saya selaku insan yang bergerak di bidang Pengembangan Ekonomi di suatu Institusi merasakan impact positif yang didapatkan berkaitan dengan bidang saya, hal itu tentunya dalam pengembangan softskill saya pribadi dari mengikuti pelatihan tentang C.FTAX ini. Selain itu para peserta juga akan memperoleh predikat C.Ftax ketika para peserta dinyatakan lulus. Dan manfaat yang lebih penting setelah mengikuti pelatihan ini adalah menambah relasi baru dengan para peserta lainnya karena pelatihan ini juga difasilitasi group sosial media yang memungkinkan para peserta untuk berinteraksi.

Harapan saya sebagai peserta batch kali ini, semoga AR Learning Center semakin sukses dan berkembang, sehingga akan lebih banyak masyarakat dari berbagai kalangan yang bisa mengikuti pelatihan program-program pembelajaran di AR Learning Center. Kontribusi dari lembaga pendidikan sangatlah nyata dibutuhkan di negeri ini karena hal tersebut bisa meningkatnya SDM kita untuk Indonesia lebih maju.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun