Menurut Vredenbreght (1981), bahwa metode eksplanatoris survai adalah metode yang digunakan untuk menguji suatu hipotesis atau lebih umum lagi menjelaskan hubungan antar variabel.Variabel yang diteliti dalam penelitian ini terdiri dari satu variabel independen atau variabel bebas, yaitu lingkungan organisasi yang dalam penelitian ini dimaknai dengan lingkungan intern organisasi.
Variabel (X) Lingkungan Kerja : Variabel ini diukur melalui beberapa indikator, antara lain :
a. Tingkat kenyamanan kerja
b. Tingkat keamanan, keselamatan, serta fasilitas kerja
c. Tingkat efektivitas prosedur dan metode kerja serta lay-out tempat kerja
d. Orientasi/kecenderungan perilaku pegawai dalam menjalankan tugas
Variabel (Y) Kinerja Pegawai Kinerja pegawai diukur dengan menerapkan indikator yang dikembangkan oleh Gomes (1999) yang meliputi :
a. Kuantitas kerja, adalah jumlah kerja yang dilakukan dalam suatu periode waktu tertentu;
b. Kualitas kerja, yakni mutu kerja yang dicapai berdasarkan syarat-syarat kesesuaian yang ditentukan.
c. Pengetahuan Jabatan, yaitu luasnya pengetahuan mengenai pekerjaan dan ketrampilannya.
d. Kreativitas, adalah keaslian gagasan gagasan yang dimunculkan dan tindakan-tindakan untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang timbul