Mencoba mengerti, melihat suatu hal yang terjadi dari berbagai sudut pandang memang tidaklah mudah. Tapi jika kita mencobanya, kita akan bisa lebih menghargai dan tak mudah menghakimi.
Apa yang kita pikir dan pilih adalah berbeda dari pikiran dan pilihan orang yang kita tuntut untuk sama dengan kita, jika orang lain tersebut tak pernah menuntut kita agar sama dengannya, mengapa kita masih bersikukuh untuk menuntutnya sama.
Bagaimana jika pikiran dan pilihan orang lain tersebut yang benar dibandingkan pikiran dan pilihan kita, maukah kita bertanggungjawab jika terus-menerus menuntutnya untuk sama dengan kita?.
Jika ternyata pikiran dan pilihan orang lain tersebut benar atau salah, ia sendirilah yang akan menanggungnya, bukan kita. Begitu juga jika kita menuntutnya untuk mengikuti apa yang kita pikir dan pilih, hanya ia sendiri pula yang akan menanggungnya, bukan kita.
Sejujurnya kita sendiri juga tak akan senang jika dituntut oleh orang lain agar selalu sama dengannya sebab kita mampu berpikir dan menentukan pilihan sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H