Mohon tunggu...
Nuri Wahyuni
Nuri Wahyuni Mohon Tunggu... -

.hanya sebutir pasir yang amat kecil di dunia ini yang sedang mencoba untuk meraih mimpi dan cita-cita yang diharapkan akan memberikan banyak manfaat kelak di kemudian hari.

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Lagi-lagi Bom?

20 Maret 2011   10:30 Diperbarui: 26 Juni 2015   07:37 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Duaaar...Duaaar...Duaaar...

Lagi-alagi teror bom terjadi di tanah air kita tercinta ini.

Beberapa hari terakhir, teror bom berupa paket buku sedang narsis bermunculan di beberapa tempat di Indonesia. Walaupun teror bom yang berupa paket buku tersebut merupakan bom dalam skala kecil, tidak seperti bom-bom yang meledak sebelumnya, seperti bom Bali, bom Marriot, dan dll, namun hal tersebut cukup meresahkan warga. Akibat merebaknya aksi-aksi teror bom berupa paket buku tersebut menyebabkan kekhawatiran yang tinggi di kalangan masyarakat. Tim gegana pun telah beberapa kali meledakkan paket-paket mencurigakan yang dikira bom, walaupun beberapa paket-paket misterius tersebut tidak terbukti berisi bom.

Dan lagi-lagi juga yang diduga sebagai pengirim paket-paket bom tersebut merupakan orang muslim.

Saya terkadang heran juga dengan aksi-aksi teror yang dilakukan dengan cara teror bom. Bahkan seringkali para teroris tersebut mengatasnamakan jihad. Memangnya jihad itu hanya bisa dilakukan dengan aksi-aksi kekerasan seperti halnya teror-teror bom yang sekarang ini marak terjadi di Indonesia? Memangnya tidak ada cara lain yang lebih baik untuk berjihad?

Padahal setahu saya, bukankah dalam Islam itu sendiri justru mengajarkan tentang perdamaian, kelembutan, dan kasih sayang.

Apalah artinya berjihad jika harus mengorbankan banyak nyawa-nyawa yang tidak berdosa melayang???

Inilah hal yang seharusnya kita kaji ulang. Bukankah dengan banyaknya aksi-aksi terorisme yang terjadi dengan mengatasnamakan jihad justru akan semakin memperburuk citra Islam di mata dunia.

Selain itu, khususnya bagi Indonesia sendiri, dengan adanya berbagai aksi-aksi terorisme, membuat nama Indonesia tercoreng di mata dunia dan dianggap sebagai tempat yang tidak aman untuk berwisata. Padahal kita ketahui bersama bahwa banyak tempat-tempat wisata di Indonesia yang sangat berpotensi untuk menarik wisatawan-wisatawan mancanegara.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun