Mohon tunggu...
Nuritsna Marwasyifa
Nuritsna Marwasyifa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Kedokteran

Mahasiswa Kedokteran Universitas Airlangga.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Tips & Tricks Belajar ala Mahasiswa

16 Juni 2022   22:25 Diperbarui: 17 Juni 2022   12:11 258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tips & Tricks
BELAJAR ALA MAHASISWA

___

Oleh: Nuritsna Marwasyifa

Banyak sekali tipe dan cara belajar yang bisa dilakukan oleh para mahasiswa. Namun, seringkali mereka kebingungan dalam memilih metode belajar yang sesuai. Mari ulas beberapa cara belajar yang mungkin sesuai dengan tipe kamu, yuk!

  • Merangkum

Mungkin sebagian besar dari kalian merasa bahwa merangkum sangat membuang-buang waktu. Apalagi, millennials dan gen z sekarang lebih suka merangkum dengan ditambahkan highlight hiasan dan gaya tulisan tertentu. Metode tersebut memang digemari terutama di kalangan wanita, dan menambahkan tanda tertentu di rangkuman akan membuatnya lebih mudah diingat serta tidak membosankan. 

Akan tetapi untuk yang ingin merangkum namun tak ingin menghabiskan waktu yang banyak, kalian dapat merangkum hanya dengan menggaris bawahi bagian-bagian yang penting saja. Dengan begitu kalian tidak perlu menulis ulang dan dapat membaca kembali poin-poin penting yang ditandai.

  • Menonton Video Pembelajaran

Setelah merangkum dan membaca kembali poin-poin penting, kalian akan memiliki setidaknya sedikit gambaran dan pemahaman konsep terkait materi yang sedang dipelajari. Untuk memperdalam pemahaman terhadap materi, kalian dapat menonton video pembelajaran tentang materi tersebut. 

Video pembelajaran dapat kalian akses melalui berbagai sumber seperti YouTube, aplikasi pembelajaran, sampai rekaman dosen. Saat menonton video, usahakan untuk fokus dan berkonsentrasi agar kalian dapat mengkorelasikan materi yang disampaikan di video dengan materi yang sudah kalian dapatkan gambaran kasarnya saat merangkum.

  • Latihan Soal

Yang tidak kalah pentingnya adalah rajin berlatih soal-soal dan membahasnya. Kalian bisa mencari soal-soal latihan di buku maupun internet. Untuk pertama kali cobalah mengerjakan soal secara individu dan tidak melihat kunci jawaban. Tidak apa bila terdapat soal yang tidak dipahami, namun kerjakan dahulu sebisanya sampai selesai. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun