Sejak beberapa bulan yang lalu, setelah hadir di Comgath 2015, saya dan teman-teman Kompasianer Surabaya sudah merencanakan untuk hadir di acara tahunan Kompasiana yaitu Kompasianival 2015 yang akan digelar pada tanggal 12-13 Desember. Tiket KA PP Surabaya-Jakarta-Surabaya sudah dipesan via Mbak Avy. Bahkan suami pun juga sudah mengajukan cuti untuk ikut menemani ke Jakarta.
Dokpri
Hati merasa riang gembira karena bakalan bertemu dengan teman-teman Kompasianer dan berseru ria di acara Kompasianival 2015 seperti yang pernah saya alami di acara Kompasianival 2014 tahun kemarin. Sampai ada telepon dan sms pertama kali dari pihak LPMP, saya masih merasa bahagia karena Diklat Implementasi Kurikulum ‘13 oleh LPMP Jawa Timur akan dilaksanakan pada tanggal 30 November sampai dengan 4 Desember 2015. Meski sebenarnya masih lelah karena kegiatan yang dilaksanakan oleh Dispendik Kota Surabaya baru saja usai, saya masih merasa gembira karena tidak bersamaan dengan jadwal Kompasianival 2015.
Kegembiraan saya mulai lenyap tatkala sms kedua dari pihak LPMP muncul. Dalam sms diinfokan kalau Diklat diundur tanggal 10 sampai dengan 14 Desember 2015. Seketika itu, saya langsung menghubungi Mbak Avy karena tiket KA sudah dibelikan tinggal membagi saja. Awalnya saya belum berniat membatalkannya, dengan harapan masih ada kesempatan untuk menghadiri Kompasianival meski hanya sehari.
Â
Namun setelah surat undangan nyampe di tangan dan menghadiri rapat koordinasi dengan pihak Dispendik, Panitia, dan LPMP, sudah bisa dipastikan saya tdk bisa hadir di Kompasianival 2015.