Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia meraih kemenangan mutlak melawan Brunei Darussalam dengan skor 7-0 dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022.
Indonesia datang ke laga ini dengan modal mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1 pada laga pertama Piala AFF 2022, Jumat (24/12/2022). 2 gol kemenangan Garuda dicetak oleh Egy Maulana, dan Witan Sulaeman. Sementara Brunei Darussalam menelan kekalahan pada dua laga sebelumnya. Indonesia memang belum tampil maksimal saat melawan Kamboja, akan tetapi Tim Garuda telah tampil dengan lebih baik saat melawan Brunei Darussalam, dan meraih kemenangan besar.
Berlaga di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia, Senin (26/12/2022), Tim Garuda tampil perkasa dan mampu berjaya 7-0 atas Brunei Darussalam. 7 gol di sarangkan Tim Garuda sejak peluit pertandingan berbunyi, dengan gol pertama dibuka oleh Syahrian Abimanyu ke gawang Brunei, dan Dendy Sulistyawan menyerang gol kedua untuk Timnas Indonesia. Setelah unggul 2 gol babak pertama, Timnas Indonesia kian gencar menekan pertahanan Brunei Darussalam.
Tim Garuda memperbesar skor pada menit ke-68. Dua pemain pengganti Yakob Sayuri dan Ramadhan Sananta berkolaborasi untuk memperbesar keunggulan Indonesia. Hasilnya, Tim Garuda mampu mencetak 5 gol tambahan dari Egy Maulana, Ilija Spasojevic, Ramadhan Sananta, Marc Klok, dan Yakob Sayuri di babak kedua. Sampai pertandingan berakhir, skor 7-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia tetap bertahan.
Berkat hasil tersebut, Indonesia kini berada di puncak Grup A dengan nilai enam, unggul tiga poin atas Thailand di peringkat kedua. Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand setelah usai mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 7-0 pada Piala AFF 2022, di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia. Pelatih Timanas Indonesia Shin Tae-yong berharap kemenangan setelah melawan Brunei Darussalam menjadi modal percaya diri bagi Timnas Indonesia melawan Thailand pada pertandingan selanjutnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H