Mohon tunggu...
Nur annisa Zakiah
Nur annisa Zakiah Mohon Tunggu... NIM : 2410416120010

Mahasiswa universitas lambung mangkurat fakultas ilmu sosial dan ilmu politik prodi Geografi S1

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

observasi lapangan lahan basah di wilayah kecamatan martapura dan sekitarnya

9 September 2024   22:02 Diperbarui: 19 September 2024   20:28 277
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Luas lahan basah didunia diperkirakan lebih dari 8,5km² atau lebih dari 6%  dari total permukaan bumi, Indonesia adalah negara kepulauan terluas di dunia. Sudah pasti Indonesia merupakan salah satu dari sekian banyak negara di dunia yang memiliki lahan-basah, seperti di wilayah Kalimantan Selatan yang memiliki lahan basah terbesar di Indonesia. Indikatornya adalah  sungai yang berjumlah banyak, serta danau luas dan sempit yang tersebar tidak hanya di kalimantan selatan tetapi juga di pulau-pulau besar. Indonesia sangat berkepentingan atas kelestarian lahan basah, karena luas lahan basahnya mencapai 40 juta ha (Wetlands International, 2009). Akan tetapi total lahan basah ini terus mengalami pengurangan sejak lama karena banyak beralih fungsi menjadi wilayah pemukiman.

Definisi Lingkungan Lahan Basah

Lahan (land) atau sumber daya lahan (land resources) adalah lingkungan fisik yang terdiri dari iklim, relief,tanah, air dan vegetasi serta benda yang ada diatasnya ada pengaruhnya terhadap penggunaan tanah. Dalam hal ini tanah juga mengandung pengertian ruang atau tempat. Lahan basah dapat diartikan sebagai suatu wilayah genangan atau wilayah penyimpanan air, memiliki karakteristik terresterial dan aquatic. 

Jenis-jenis lahan basah

Lahan basah dicontohkan seperti daerah rawa-rawa, mangrove, payau, daerah genangan banjir, hutan genangan serta wilayah sejenis lainnya. Menurut Hardjasoemantri (1991) dalam Pramudianto (2011), lahan basah yang banyak diketahui oleh masyarakat adalah lahan basah seperti rawa-rawa, air payau, dan tanah gambut.

Manfaat lingkungan lahan basah

Ekosistem lahan basah memiliki manfaat dalam beberapa bidang, yaitu (4) :

Manfaat lahan basah dalam segi ekologis

  • Mengendalikan terjadinya luapan air pada saat musim hujan
  • Membantu menyerap unsur-unsur hara.
  • Mengendalikan erosi dan menahan lumpur.
  • Penting untuk konservasi khususnya siklus air.

Manfaat lahan basah dari segi ekonomi

  • Sumber produk alami dalam dan di luar lahan.
  • Sebagai sumber makanan.
  • Produksi energi. 

Manfaat lahan basah dari segi pariwisata

  • Kesempatan untuk memberikan rekreasi.
  • Objek turisme.
  • Dapat di jadikan suakan alam dan kawasan pelindung.

Manfaat lahan basah dari segi ilmiah

  • Penelitian ekosistem lahan basah.
  • Observasi spesies flora dan fauna.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun