Pendidikan merupakan salah satu hal terpenting dalam kehidupan. Melaluinya manusia-manusia unggul dapat dicetak. Sehingga menjadi seorang yang terdidik itu sangatlah penting. Ada banyak pilihan perguruan tinggi dalam negeri yang menjadi tujuan untuk menempuh pendidikan. Namun tak sedikit pula yang memilih untuk mengejar ilmu di negeri orang. Selain karena kualitas pendidikan yang berkelas dunia, pertimbangan untuk memiliki wawasan yang lebih luas juga menjadi alasan tersendiri. Pengalaman, ilmu, dan relasi dari berbagai negara sudah tentu bertambah pula. Maka tak heran jika kuliah di negara asing menjadi impian bagi banyak anak negeri.
Ada banyak cara yang bisa ditempuh untuk bisa melanjutan pendidikan di luar negeri, baik dengan biaya sendiri maupun melalui beasiswa. Tak sedikit orang yang ingin mendapatkan beasiswa untuk menopang mahalnya biaya kuliah dan biaya hidup di luar negeri. Untuk mereka yang memiliki kendala finansial, melalui jalur beasiswa adalah salah satu jalan yang bagus untuk ditempuh.
Jika peka akan peluang, sebenarnya informasi mengenai beasiswa dapat dengan mudah didapat melalui internet atau media lainnya. Sebagai contoh, kini tersedia cukup banyak beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah Indonesia. Salah satunya adalah Beasiswa Unggulan BPKLN(Biro Perencanaan dan Kerja Sama Luar Negeri) yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk generasi Indonesia yang memiliki prestasi akademik maupun non-akademik. Tak sedikit pula peluang semacam itu ditawarkan oleh organisasi luar negeri yang ingin turut serta meningkatkan mutu pendidikan. Namun beasiswa bukanlah suatu sedekah, oleh karena itu perjuangan dan rasa siap bersaing diperlukan untuk meraihnya.
Menempuh pendidikan di negara asing tentu harus memiliki bekal yang matang pula dari segi non-finansial. Diantaranya sikap mental, iman, dan daya juang yang tinggi untuk siap menghadapi kendala-kendala yang ada selama hidup di luar negeri. Selain itu mempersiapkan kemampuan bahasa asing juga sangat diperlukan. Selain menguasai Bahasa Inggris ada baiknya pula untuk mempelajari bahasa asli dari negara yang dituju. Hal tersebut sangat berguna untuk membangun komunikasi yang baik dalam kehidupan sosial di negeri orang.
Dari sekian banyak persiapan yang ada, tak kalah pentingnya pula untuk menguasai wawasan budaya Indonesia untuk diperkenalkan di sana. Ada masa tertentu dimana mahasiswa asing di luar negeri diminta untuk saling memperkenalkan budayanya, seperti dalam acara pertukaran budaya. Di sisi lain, mengenal budaya negera tujuan sebelum berangkat juga diperlukan sehingga tak ada istilah culture shock saat sudah memulai hidup di sana.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H