Mohon tunggu...
Nur Akhlami Faozan
Nur Akhlami Faozan Mohon Tunggu... Guru - Guru Bahasa Indonesia

Salah satu hobi dan kegemaran saya adalah menulis. Sebagai guru bahasa Indonesia tentu saya harus memberikan aksi nyata kegatan menulis yang dapat dilihat oleh kepada murid, rekan, dan atasan. Saat ini saya sedang melaksanakan program literasi di sekolah bersama murid-murid saya, yang kami beri nama "GERAKAN TBC (Tulis dan Baca)". Dengan program ini saya berharap dapat menumbuhkembangkan literasi murid agar menambah wawasan dan pengetahuan mereka.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mengalihawahanakan Dialog Negosiasi ke Bentuk Narasi dengan Model Problem Based Learning Berbantu Media Canva

19 Januari 2023   08:47 Diperbarui: 19 Januari 2023   09:09 2007
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Peserta didik di bawah bimbingan guru, menggabungkan diri dalam kelompok yang terdiri dari 5 orang di setiap kelompok.

Peserta didik bersama kelompok memirsa tayangan kutipan video (negosiasi jual beli barang).

Guru melontarkan beberapa pertanyaan melalui tayang slide powerpoint. a. Bentuk negosiasi yang baru saja kalian saksikan berbentuk apa ? b. Bisakah kalian menceritakan ulang terkait dengan video yang sudah ditonton.

Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya tentang penugasan yang akan dilakukan.

Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya tentang penugasan yang akan dilakukan.

 

Sintak 2. Mendesain perencanaan proyek

  • Peserta didik menyimak penjelasan guru mengenai tujuan pembelajaran dan garis besar langkah-langkah kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
  • Guru dan peserta didik bersama-sama menyusun perencanaan untuk penyelesaian proyek menulis, yaitu mengalihwahanakan teks negosiasi berbentuk dialog ke dalam bentuk narasi/cerita dan mendesain hasil tulisannya melalui media aplikasi canva.
  • Peserta didik bersama kelompok diberi LKPD untuk panduan pengerjaan.

Sintak 3. Menyusun jadwal

  • Peserta didik dan guru menyepakati bersama waktu pengerjaan mengalihwahanakan teks negosiasi berbentuk dialog ke bentuk narasi/cerita dan didesain melalui aplikasi media Canva.
  • Peserta didik membaca teks negosiasi berbentuk dialog yang disediakan guru, kemudian mengalihwanakan ke dalam bentuk narasi/cerita, serta  menuangkannya dalam LKPD yang telah disediakan guru.

Sintak 4. Monitor kegiatan dan perkembangan proyek

  • Peserta didik membaca teks negosiasi berbentuk dialog yang disediakan guru, kemudian mengalihwanakan ke dalam bentuk narasi/cerita, serta menuangkannya dalam LKPD yang telah disediakan guru.
  • Peserta didik fokus mengerjakan proyek maka guru mengamati dan memantau perkembangan kegiatan setiap kelompok.
  • Peserta didik bersama kelompok menyelesaikan tahapan-tahapan sesuai dengan yang direncanakan.
  • Peserta didik bersama kelompok menyelesaikan tahapan-tahapan sesuai dengan yang direncanakan.

Sintak 5. Menguji hasil

  • Salah satu perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi mengalihwahanakan teks negosiasi bentuk dialog ke bentuk narasi/cerita secara kreatif dan bertanggung jawab.
  • Peserta didik menyimak presentasi teman dan membandingkan dengan hasil pekerjaannya untuk memberikan evaluasi serta masukan.

Sintak 6. Mengevaluasi

  • Peserta didik bersama guru berdiskusi menyimpulkan materi pembelajaran mengalihwahanakan teks negosiasi dalam bentuk dialog ke bentuk narasi/cerita.
  • Peserta didik diminta untuk mengunggah tugas mengalihwahanakan teks negosiasi yang sudah didesain melalui aplikasi canva pada Instagram dengan menandai akun guru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun