Mohon tunggu...
Nur Salamah
Nur Salamah Mohon Tunggu... Guru - Guru

Pendidikan, Bahasa, Budaya, Sastra, dan Seni

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MAN 3 Bantul Gelar Diskusi Kelompok Terpimpin Penyusunan RKJM

16 Mei 2024   10:30 Diperbarui: 16 Mei 2024   10:32 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Bantul senantiasa meningkatkan kualitas pendidikan. Memasuki tahun ajaran 2024/2025 MAN 3 Bantul mengelar diskusi kelompok terumpun penyusun Rencana Kerja Jangka Menengah (RKJM) guna merencanakan berbagai program untuk empat tahun mendatang. Rencana Kerja Jangka Menengah (RKJM) menggambarkan tujuan yang akan dicapai dalam kurun waktu empat tahun yang berkaitan dengan mutu lulusan yang ingin dicapai dan perbaikan komponen yang mendukung peningkatan mutu lulusan.

Rapat dilaksanakan di Ruang Aula, Jumat (3/5/2024). Rapat ini diikuti oleh Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha, Wakil Kepala Madrasah beserta staff, dan Kepala Perpustakaan, Kepala Laboratorium.

Adapun digelarnya pertemuan tersebut untuk membahas beberapa hal, di antaranya evaluasi program kerja, identifikasi SPM & SNP, identifikasi penyelesaian  kesenjangan  kondisi nyata madrasah, analisis SWOT, dan perencanaan program madrasah. Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Madrasah, Syamsul Huda.

Kamad menyampaikan bahwa penyusunan RKJM perlu dilakukan dengan matang mengingat perencanaan yang baik menjadi kunci awal kesuksesan pelaksanaan program.

Dok. MAN 3 Bantul
Dok. MAN 3 Bantul

"Perencanaan yang baik pada suatu kegiatan adalah awal dalam meraih sebuah kesuksesan. Pada saat kita menyusun perencanaan kegiatan guna menciptakan banyak peluang menuju madrasah yang maju dan bermutu," tutur Huda.

Dok. MAN 3 Bantul
Dok. MAN 3 Bantul

Diskusi penyusunan RKJM diawali dengan penjelasan kerangka dan penyusunan RKJM oleh Sumiyati, Wakil Kepala Madrasah Bidang Humas. Pada pemaparannya disampaikan agar dalam rapat dapat tersusun draft rencana program madrasah untuk 4 tahun mendatang. Program disusun berdasarkan evaluasi diri madrasah, rapot Pendidikan, dan rapot mutu MAN 3 Bantul. Setelah pemaparan awal, setiap bidang bagian bermusyawarah untuk menyusun draft rencana program kerja. Usulan-usulan disampaiakan dalam rapat ini sehingga terumuskan program kerja yang akan dibahas lebih lanjut dalam rapat kerja (raker) mendatang. (sal)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun