Kuliah Kerja Sosial (KKS) Â merupakan salah satu bentuk kegiatan yang memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk terjun langsung bersosialisasi di tengah-tengah masyarakat, Sekaligus sebagai proses pembelajaran serta bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat banyak dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah yang sedang di hadapi masyarakat. Program Kuliah Kerja Sosial (KKS) ini merupakan Program akademik tahunan yang diadakan oleh fakultas Agama Islam, UHAMKA.Â
Program ini adalah salah satu tridarma perguruan tinggi yang wajib dilaksanakan oleh seluruh mahasiswa sebagai salah satu syarat utama kelulusan dalam mencapai predikat sarjana atau diploma, oleh karena itu mahasiswa harus siap beradaptasi dengan masyarakat untuk melakukan pelayanan langsung dalam menerapkan program yang sudah di rancang. Program KKS ini dilaksanakan oleh perguruan tinggi dalam upaya meningkatkan pengetahuan pada mahasiswa untuk mendapatkan nilai tambah dan sebagai sarana penambah wawasan serta pengalaman yang dapat memicu pengetahuan yang lebih luas lagi.
Peserta yang wajib mengikuti kegiatan KKS yang diselenggarakan  oleh Fakultas Agama Islam, UHAMKA ini adalah para mahasiswa yang terdiri dari 3 Program Studi didalamnya, meliputi prodi Pendidikan Agama Islam (PAI), Perbankan Syariah (PS), dan Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Dalam kegiatan ini mahasiswa diwajibkan menyusun program kerja yang ranahnya sesuai dengan bidang studi sekaligus melihat fenomena atau masalah yang ada di lapangan.
Pada tahun 2023 ini, kelompok 22 KKS FAI UHAMKA menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) di Perumahan Bumi Mentari Permai, Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, yang berlangsung selama 3 minggu dimulai dari tanggal 12 Februari sampai 5 Maret 2023. Dalam kegiatan KKS ini, kelompok 22 menjalin kerjasama dengan Masyarakat RW 13 Perum Bumi Mentari, Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pondok Petir, PAUD Bumi Mentari, dan TPA Al-Muhajirin. Dengan adanya jalinan kerjasama tersebut tentunya dapat memudahkan mahasiswa peserta KKS dalam merealisasikan Program-program yang telah dirancang.
Dalam acara pembukaan kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) pada tanggal 12 Februari 2023, bapak Liman S.Pd, M.Pd, selaku ketua RW 13 di Perumahan Bumi Mentari Permai memberikan sambutan hangatnya "Dengan adanya kedatangan mahasiswa ke tempat kami, berharap bisa memberikan dampak yang positif bagi para warga sekitar, terutama dalam bidang Agama Islam yang sesuai dengan kejuruan adik-adik mahasiswa tentunya dengan beberapa progam kerja yang telah direncanakan."
Dosen pembimbing dari kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) yaitu bapak Dr. Jaja Nurjanah, MA, menjelaskan dalam sambutannya "Bahwa kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) ini sama dengan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), tetapi pihak kampus merubahnya karena banyak makna negatif yang sudah tertanam dalam KKN tersendiri, tentunya apa yang dibawa oleh para mahasiswa ini tidak negatif tetapi melebihi positif dan bermanfaat bagi para warga dan juga bisa belajar bersosialisasi dengan masyarakat sekitar, karena nantinya kalian akan hidup berdampingan dengan masyarakat yang lebih luas."
Ketua kelompok dari kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) yaitu Farid Furqon, juga menyampaikan beberapa kata dalam sambutannya "Dalam kegiatan Kuliah Kerja Sosial kami ini, akan mengadakan beberapa program kerja dengan beberapa target peserta yang mencakup dari semua umur, mulai dari orang tua, remaja, dan juga anak-anak, tentunya saya berharap program kerja yang telah kami rencanakan dapat terealisasikan dengan baik sehingga dapat memberikan manfaat untuk masyarakat Perumahan Bumi Mentari Permai ini."
Dari acara pembukaan kegiatan Kuliah Kerja Sosial (KKS) yang diselenggarakan oleh mahasiswa kelompok 22 ini tentunya mendapat sambutan yang hangat serta respon yang positif dari para warga. Adapun beberapa program kerja yang dilaksanakan di RW 13 Perum Bumi Mentari ini, antara lain:
- Pelatihan Menabung untuk anak-anak
Program ini merupakan kegiatan pelatihan menabung menggunakan uang koin yang diletakkan di dalam celengan dengan tujuan agar anak terbiasa untuk menabung dan tidak menyepelekan uang koin. Kegiatan pelatihan ini dikhususkan untuk siswa-siswa PAUD Bumi Mentari, yang tentunya anak-anak PAUD sangat senang sekali dengan kedatangan kakak-kakak mahasiswa dan pelatihannya, memberikan kesan yang baru dan juga membuat mereka semangat dalam menabung. Dengan feedback, siswa yang menabung uang koin paling banyak dan memiliki alasan paling unik terkait tujuannya dalam menabung akan diberi hadiah oleh kakak-kakak mahasiswa.
- Seminar Keluarga Sakinah