Mohon tunggu...
KSM TEMATIK UNISMA KEL10
KSM TEMATIK UNISMA KEL10 Mohon Tunggu... Mahasiswa - KSM TEMATIK UNISMA 2022

Kegiatan Program Kerja Kelompok 10

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KSM-T Unisma Meningkatkan Kemampuan Baca Al-Qur'an Ibu-ibu Lansia di Dusun Krajan Desa Ngroto

23 Maret 2022   20:17 Diperbarui: 23 Maret 2022   20:22 378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pembiasaan cara membaca Al-Qur'an yang baik dan benar merupakan upaya yang perlu dilakukan oleh setiap orang agar diperoleh hasil yang sesuai dengan kaidah membaca Al-Qur'an. 

Oleh karena itu mahasiswa KSM-Tematik UNISMA kelompok 10 mengadakan Taman Baca Al-Qur'an Lansia yang diperuntukkan untuk ibu-ibu RT 27 yang berlokasi di Dusun Krajan Desa Ngroto Kecamatan Pujon Kabupaten Malang. Kegiatan Tahsin ini dilaksanakan selama 2 kali pertemuan pada tiap minggunya yaitu pada hari senin dan kamis sore ba'da sholat ashar yang bertempat di mushola RT 27.

Kegiatan ini merupakan program unggulan yang memberikan dampak positif bagi mahasiswa dan ibu-ibu RT 27 yang mengikuti tahsin, karena dengan diadakannya kegiatan ini mahasiswa KSM-Tematik UNISMA kelompok 10 beserta ibu-ibu RT 27 dapat saling belajar bersama dan bertukar informasi maupun pengalaman terkait dengan tajwid, makharijul huruf dan tata cara membaca Al-Qur'an yang baik dan sesuai dengan kaidah serta tuntunan hukum bacaan yang ada. 

Ibu-ibu sangat antusias dalam menyambut dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini sebab program ini merupakan program baru yang ada di RT 27 karena biasanya program Taman Baca Qur'an hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja sehingga banyak ibu-ibu yang merasa malu bahkan minder dengan cara membaca Al-Qur'an yang telah dimiliki. "Mbak program ini sangat bagus karena disini sudah banyak kalo untuk TPQ anak, anak-anak juga sudah pandai baca Al-Qur'an sedangkan yang TPQ Lansia baru ada sekarang  dan di RT sini bisa dibilang ibu-ibunya cukup  mampu dalam membaca Al-Qur'an". Ujar ibu Suci selaku ketua RT 27. Oleh karenannya dengan diadakannya kegiatan ini dapat memberikan semangat dan motivasi bagi ibu-ibu RT 27 dalam menyambut bulan suci Ramadhan dengan cara memperbaiki bacaan Al-Qur'an yang baik dan benar.

Salah satu metode yang dilakukan dalam program tahsin ini yaitu dengan cara setiap orang membacakan per ayat secara bergantian dan yang lain menyimak juga membenarkan jika ada bacaan yang kurang sesuai. Sehingga ibu-ibu dan mahasiswa sama-sama belajar. Kegiatan ini mendapatkan tanggapan positif dari ibu-ibu. "Kok udah selesai padahal baru kemarin mulai belajar sama mbaknya dan sekarang sudah mulai bisa dan membaca Al-Qur'an dengan baik nanti apa ada lagi mbak kegiatan seperti setelah mbak selesai kkn disini". Ucap salah satu ibu-ibu Tahsin yang merasa kurang dengan kegiatan ini. Kegiatan Taman Baca Al-Qur'an yang diadakan oleh mahasiswa KSM-Tematik UNISMA di RT 27 dilaksanakan selama 6 kali pertemuan pembelajaran.

Jadi dengan diadakannya kegiatan ini ibu-ibu sangat merasa senang karena mahasiswa kelompok 10 kembali menumbuhkan semangat dan keinginan ibu-ibu untuk tetap belajar Al-Qur'an walupun sudah berumur tetap memiliki jiwa-jiwa muda untuk mempelajari suatu hal yang baru.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun