Di tengah semakin kompleksnya kebutuhan hidup, perencanaan keuangan yang baik menjadi kunci untuk meraih mimpi. Namun, bagi banyak orang, keputusan finansial bukan hanya soal untung-rugi, melainkan juga nilai-nilai yang dipegang teguh, seperti kehalalan dan keberkahan.Â
Investasi syariah hadir sebagai jawaban bagi mereka yang menginginkan keamanan finansial tanpa harus mengorbankan prinsip agama. Ragam produk investasi yang ditawarkan juga tak kalah menarik, aman dan menguntungkan.
Bank syariah menawarkan berbagai produk investasi yang dirancang sesuai dengan prinsip syariah. Berikut beberapa produk andalannya:
1. Tabungan Syariah
Tabungan ini menggunakan akad wadiah (titipan) atau mudharabah (kerja sama bagi hasil). Sistem ini tidak mengenal bunga seperti bank konvensional, melainkan pembagian keuntungan yang adil berdasarkan kinerja bank.
2. Deposito Berjangka Syariah
Produk ini cocok bagi Anda yang ingin menyimpan dana dalam jangka waktu tertentu. Menggunakan akad mudharabah, deposito ini menawarkan keuntungan fluktuatif yang lebih adil dan transparan dibandingkan bunga tetap di bank konvensional.
3. Reksa Dana Syariah
Investasi ini memungkinkan dana Anda dikelola secara profesional dalam portofolio yang bebas dari unsur riba dan spekulasi. Hasilnya halal dan tetap kompetitif.
4. Emas Syariah
Dengan akad murabahah (jual beli), emas dapat dimiliki secara bertahap sesuai kemampuan. Produk ini cocok untuk diversifikasi investasi sekaligus menjaga nilai kekayaan Anda.