Sahabatku....
Berawal dari sebuah perkenalan....
Hingga terurai menjadi sebuah keakraban
Saling mengisi dan melengkapi di hari yang nyata
Memberi makna tentang arti persahabatan yang tercipta
Sahabatku...
Kini jarak dan waktu telah memisahkan kita dalam semu
Membingkai jembatan rindu disudut hati yang membeku
Menghadirkan sebongkah rasa yang terekam dalam warna kelabu
Menciptakan relief kenangan yang membekas dikalbu
Sahabatku...
Meski kini kita jarang untuk bersua dan bertemu
Tapi kenangan tentangmu tak akan mudah terhapuskan dari anganku
Menghiasi lembaran lembaran cerita kita yang terbingkai dalam balutan rindu
Membaur indah laksana warna Pelangi yang menghiasi langit yang biru
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H