Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) . Kegiatan pengabdian Masyarakat oleh mahasiswa ini dapat menjadi sarana bagi mahasiswa untuk dekat dan mengerti apa yang diperlukan oleh masyarakat sekitar.Â
Program ini juga dapat sebagai sarana menyalurkan ilmu yang telah mahasiswa dapatkan ketika masih aktif kegitan teori di perkuliahan. Gelombang 03 Kegiatan PMM ini mempunyai durasi waktu 1 bulan, berkisar dari tanggal 19 Januari sampai dengan 19 Februari 2024.
Kegiatan ini dilakukan oleh kelompok 83 gelombang 03 PMM UMM, bertempatkan di TK Dharma Wanita Persatuan 1 desa Tegalgondo, kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Kelompok 83 mempunyai 4 anggota yang berasal dari Fakultas dan Prodi yang sama, yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan(FKIP) dari program studi Pendidikan Bahasa Inggris.Â
Anggota kelompok PMM 83 terdiri dari Zalfa Firyal Fariesmana sebagai Koordinator, Dewi utari sebagai Sekertaris, Sri Nufatin Amanah sebagai Bendahara dan Humas, dan Wahyu Sya'ba sebagai Publikasi, Dekorasi, dan Dekumentasi(PDD). Kelompok PMM 83 di dampingi oleh Bapak Zainal Arifin, SE., MSi. Selaku Dosen Pebimbing Lapangan (DPL).
Pengajaran Bahasa Asing pada anak usia dini adalah sebagai basic pengenalan bahasa asing selain bahasa lokalnya, seperti Bahasa Indonesia dan Bahasa Jawa. Bahasa Inggris merupakan bahasa yang cocok sebagai pembelajaran basic Bahasa Asing. Â Anak usia Tk, biasanya memiliki memori yang bagus karena mereka berada di golden age mereka. Tentunya, cara pengajaran atau pendekatan bahasa harus dengan cara yang menyenangkan.Â
Karena itu akan lebih mudah di terima anak-anak daripada harus menghafal satu-satu kosa kata asing yang membingungkan bagi mereka. Salah satu implementasi metode Fun learning yang digunakan oleh kelompok 83 adalah sing a song atau dengan cara bernyanyi. Anak-anak akan lebih mudah menghafal lagu yang mempunyai nada yang menyenangkan, tentunya harus ada tambahan gestur agar tidak terlalu bosan hanya dengan menyanyi saja.Â
Selain itu, PMM kelompok 83 UMM juga melakukan pengadaan bahan alat materi ajar. Bahan alat materi ajar yang di adakan yakni puzzle. Puzzle yang di adakan menyamai materi yang sedang dilaksanakan pada waktu itu. Selain menyenangkan untuk di mainkan, puzzle dapat meningkatkan kemampuan kognitif dan mendorong anak untuk befikir kritis.
Ada pula kegiatan tambahan di hari terakhir pelaksanaan PMM, yakni kegiatan kolase sebagai penutup kegiatan PMM kelompok 83 di TK Dharma Wanita Persatuan 1 Tegalgondo. Kegiatan kolase ini walaupun sedikit mirip dengan puzzle, bedanya kolase ini seperti mewarnai gambar dengan menempelkan kertas origami yang telah di potong kecil-kecil sebelumnya. Kegiatan ini dapat melatih kemampuan motorik, koordinasi mata, konsentrasi terhadap hal yang rumit, dan meningkatkan kreatifitas anak.
Kegiatan-kegiatan yang di adakan oleh PMM kelompok 83 UMM di TK Dharma Wanita Persatuan 1 Tegalgondo diharapkan dapat membantu dan bermanfaat untuk kedepannya.