Es cendol viral Unismuh Makassar atau es cendol Pak Dhe merupakan jajanan favorit bagi mahasiswa, apalagi dengan cuaca yang panas sekarang ini.Â
H. Abdul Malik yang merupakan owner dari es cendol viral Unismuh (es cendol Pak Dhe) mengatakan bahwa, rahasia dibalik laris manis dagangannya ini yaitu kejujuran, menjaga sholat lima waktu dan membaca surah Al-Waqiah untuk membuka pintu rezeki.Â
Es cendol ini pernah diuji coba lab di salah satu rumah sakit yang ada di Makassar dan terbukti bahan yang digunakan aman dan tanpa pemanis buatan. Hal ini juga yang membuat para pelanggannya semakin bertambah.Â
Kalau orang jualan itu yang pertama harus sabar, dan memiliki modal. Modal di sini yang di maksud adalah kejujuran. Dan kalau mau dagangannya terus laris yah uangnya jangan digunakan untuk hal-hal yang, berjudi misalnya. Karena Allah itu gak suka sama manusia yang seperti itu. Ujarnya
Terbukti, kini es cendolnya tidak hanya di Unismuh Makassar saja, tetapi juga ada di Manggarupi serta UIN Alauddin Makassar. Hingga tidak diragukan lagi jika omset per-harinya bisa mencapai 7 juta rupiah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H