Beliau pun menjelaskan bagaimana membuat label dagang produk dan fungsi dari label dagang produk, menjelaskan bagaimana mendapatkan no P.IRT atau jaminan kesehatan yang dikeluarkan oleh Bupati/Walikota melalui Dinas Kesehatan atas produk pangan rumahan seperti produk UMKM, menjelaskan bagaimana membuat label halal untuk produk makanan dan cara memasarkan produk tersebut baik secara konvensional maupun digital.
Beliau pun bersedia membantu warga desa untuk mendapatkan informasi seputas P.IRT dan membuat label halal untuk produk UMKM warga.
Beliau berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan ilmu baru kepada para pelaku UMKM di Desa Kalijati Barat Khususnya di RW 04 untuk dapat membantu dalam membuat produk UMKM dan menjalankan UMKM bagi warga yang sudah memiliki produk UMKM serta dapat meningkatkan perekonomian di Desa Kalijati Barat khususnya di RW 04. Sama halnya seperti tujuan dari KKN UPI dengan tema yang spesifik, yaitu Desa Pertumbuhan Ekonomi Merata.
Kegiatan sosialisasi UMKM ini pun menjadi salah satu program kerja dari kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang diselengarakan oleh mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia sebagai upaya untuk mendukung program SDGs Desa untuk meningkatkan pembangunan berkelanjutan lewat pemberdayaan masyarakat. SDGs Desa menjadi tema besar KKN Tematik UPI tahun 2022. Tingkatkan ekonomi lewat pemberdayaan usaha UMKM di desa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H