Mohon tunggu...
Novitasari
Novitasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi PGSD STKIP Muhammadiyah Kuningan

Jalani, nikmati, syukuri (Hidup dengan Baik)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Seberapa Penting Sih Nilai Moral Perlu Diterapkan pada Anak ? Ini Jawabannya

30 Oktober 2023   07:16 Diperbarui: 8 November 2023   11:02 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://cikalaksara.com/mengenalkan-pancasila-untuk-anak-melalui-buku-cerita-bergambar/

Nilai dan moral menjadi suatu hal yang selalu berdampingan dengan kita sebagai manusia yang menjalankan aktifitas dalam kehidupan sehari-hari.


Sebagai makhluk individu yang membutuhkan interaksi dengan orang lain, tentunya harus memiliki nilai moral yang baik. Maka dari itu, nilai moral perlu diterapkan dalam diri sejak kecil.

Jika anak sudah mengenal nilai moral dalam dirinya, maka dia akan memiliki pertimbangan dalam melakukan sesuatu, dia akan mengetahui perbuatan yang seharusnya dilakukan atau dihindari.

Yang berperan paling utama dalam penanaman nilai moral anak yaitu ada pada orang tuanya. Anak itu meniru, dan tentunya orang tua dirumah harus bisa memberikan contoh perilaku yang baik sesuai agama dan moral yang digunakan di masyarakat.

Cara yang mudah agar anak mau mendengarkan dan melakukan nasehat orang tuanya yaitu buatlah seolah orang tua mengajarkan sambil bermain, berikan nasehat dengan cara yang menyenangkan, supaya anak bisa melakukan atas dasar keinginannya.

Contoh kecilnya jika sedang berbicara, gunakan bahasa yang sopan, hindari mengucap kata-kata yang kotor. Belajar bertanggung jawab, disiplin, berbuat baik dalam segala hal, sederhana saja seperti bangun tidur merapikan tempat tidurnya, membaca doa sebelum dan sesudah makan, membantu orang tua, sopan santun, menjalankan ibadah, dan masih banyak lagi.

Suatu hal baik yang telah diterapkan dirumah, akan menjadi pondasi bagi anak untuk terjun langsung dalam hidup bersosial.

Setelah orang tuanya, sekolah menjadi tempat kedua untuk anak belajar. Guru juga mempunyai tugas untuk mengajarkan anak memiliki nilai dan moral yang baik dilingkungan sekolah.

Ajarkan anak untuk bergotong royong, ajarkan untuk meminta maaf dan memaafkan jika berselisih dengan teman, berperilaku jujur, mandiri dalam mengerjakan tugasnya, saling menghargai pendapat teman, mengajarkan anak sikap berani dan lainnya.

Perlu diterapkannya nilai moral terhadap anak diharapkan agar anak dapat mempertimbangkan dan mengetahui mana yang baik dan mana yang buruk, mana yang harus dilakukan dan yang tidak harus dilakukan. Sehingga anak dapat menjalankan kehidupannya, mempertahankan harkat dan martabatnya sendiri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun