Wanita itu terbelenggu rindu, dalam sejuta angan kelabu
Laranya yang dulu memang telah usai
Tapi kini setangkup lara mengucap salam
Selamat datang lara yang lain
Wanita itu salah (lagi) jatuh hati
Pada dia yang tak mengerti rasa-rasa
Jatuh bangun wanita itu terhempas
Lembut hatinya terabai tiada berguna
Menyesakkan, terombang-ambing penuh tanya, penuh mimpi, dilema
Wanita itu ingin berhenti, namun ada rasa-rasa yang terus menggerogoti
Bogor, 7 Januari 2025
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI