Mohon tunggu...
Novia Respati
Novia Respati Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wirausaha

Senang menulis dan memasak 😊

Selanjutnya

Tutup

Home Pilihan

Angan-angan Hunian Impian, Siapapun Pasti Ingin Mewujudkannya

30 Juni 2024   10:29 Diperbarui: 30 Juni 2024   13:52 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: scgcbm.id

Bicara-bicara topik pilihan kompasiana minggu ini, boleh ya aku ikutan berbagi impian lewat tulisan ini. Setiap orang pasti punya angan dan impian dalam hidupnya. Termasuk impian untuk memiliki hunian yang tak hanya nyaman, tapi juga sesuai dengan kebutuhan dan karakternya sendiri.

Menyoal gaya hunian, sebenarnya aku ini bukan orang yang kebanyakan gaya. Bisa punya rumah sendiri saja sudah bersyukur, hari gini gitu loch.. Karena yang namanya ngontrak dan punya rumah sendiri sudah pasti rasanya berbeda.

Tapi, berhubung kompasiana mengajak kita buat berandai-andai soal gaya hunian impian, sebenarnya aku tuh kepingin banget punya hunian yang dilengkapi dengan rooftop. Rooftop yang diberi sentuhan desain sederhana namun tetap terlihat cantik, pastinya bakal menunjukkan kesan elegan dan romantis.

desain rooftop | gambar: shila.co.id
desain rooftop | gambar: shila.co.id

Nah, pengertian rooftop sendiri adalah sebuah atap yang memiliki permukaan datar dan biasanya dipakai untuk orang yang ingin bersinggah di atas bangunan tersebut. Rooftop pada umumnya berbentuk dek dari beton.

Kebayang dong, bagaimana indahnya saat bisa menikmati waktu sore dan malam hari di atas rooftop rumah sendiri, yang dipercantik dengan deretan lampu gantung bercahaya warm white. Rumah sendiri lho ini, bukan di kafe!


Space tersebut juga bisa dimanfaatkan dengan memberi tambahan kursi santai, meja ataupun karpet yang nyaman. Wah, pasti indah sekali ya bisa rebahan sambil menatap taburan bintang. Apalagi kalau ditemenin sama si "koko".. Eh?! Kalau hujan? Wassalam! Tapi tenang, semua masih bisa diatur. Melengkapi rooftop dengan atap portable misalnya.

Dan buat gaya hunian yang sedang tren belakangan ini, rasa-rasanya aku cukup terpesona dengan gaya hunian Skandinavia. Pasalnya desain hunian yang berasal dari negara Nordic ini, memiliki karakteristik yang simpel dan minimalis. Hal itu sejalan dengan karakteristik diriku yang simpel dan ngga norak.

Prinsip utama dari gaya hunian Skandinavia terletak pada penggunaan furniturnya yang multifungsi. Selain itu, cahaya dan udara yang bisa didapat secara alami, serta penggunaan warna natural pada dinding dan furnitur, akan menimbulkan kesan nyaman bagi penghuninya.

Belum lagi beberapa material bangunannya kebanyakan memang terbuat dari kayu. Penggunaan material kayu pada gaya hunian ini bertujuan untuk menciptakan kehangatan. Wah, aku banget ini sih.. Haha. Walaupun budget buat gorden bakal membengkak, sebab rata-rata gaya hunian ini memiliki jendela yang besar di beberapa ruangannya.

Meski gaya hunian Skandinavia biasanya dibangun dengan model atap yang runcing, namun tampaknya pengadaan bagian rooftop masih dapat dimungkinkan. Yang tak kalah penting dalam memodifikasi bangunan, adalah memperhatikan ketahanan struktur bangunannya. Sehingga nantinya semua ruang yang ada di dalam maupun di luar area bangunan, tetap dapat difungsikan sebagaimana mestinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun