Mohon tunggu...
Noviana Wulandari
Noviana Wulandari Mohon Tunggu... Mahasiswa

Business Manajement

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Biaya Peluang (Opportunity Cost) dalam Kehidupan Sehari-hari

15 September 2024   21:05 Diperbarui: 15 September 2024   21:14 337
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tumbler/Botol air minum/Carousell

Dalam kehidupan sehari-hari, untuk memenuhi kebutuhannnya manusia sering kali dihadapkan dengan berbagai macam pilihan dan terkadang kita sebagai manusia bingung dalam menentukan pilihan tersebut. Berbagai macam pilihan tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Biaya peluang atau yang biasanya disebut sebagai opportunity cost adalah Solusi yang tepat untuk manangani kasus seperti ini. Jadi, dalam artikel ini saya akan memberi contoh opportunity cost dalam kehidupan sehari-hari.


Opportunity cost bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari dalam bentuk menentukan pilihan. Misalnya, terdapat salah satu pilihan yang kita pilih dan yang lainnya dikorbankan.

Pengertian Opportunity Cost
Opportunity cost atau biaya peluang adalah konsep dalam ilmu ekonomi dan bisnis yang mengacu pada biaya yang timbul akibat adanya pilihan yang harus dikorbankan.
Secara definitif, pengertian opportunity cost adalah kemunculan biaya/risiko karena manusia memilih mengorbankan satu hal untuk mendapat hal lainnya. Oleh karena itulah, Opportunity Cost biasanya terjadi saat manusia dihadapkan pada dua atau lebih pilihan.


N. Gregory Mankiw mengatakan bahwa biaya peluang (Opportunity Cost) adalah segala sesuatu yang harus Anda korbankan untuk memperoleh sesuatu. Paul A. Samuelson dan William D. Nordhaus mengatakan bahwa keputusan memilih biaya peluang karena memilih suatu hal dalam dunia kelangkaan berarti menyerahkan sesuatu yang lain.


  Contoh Biaya Peluang (Opportunity Cost) dalam kehidupan sehari-hari
Berikut ini merupakan beberapa contoh dari konsep biaya peluang dalam kegiatan ekonomi adalah tindakan memilih dan yang sering ditemui sehari-hari:
1.Contoh Pertama, disaat kita pergi ke kampus lebih baik membeli air mineral kemasan atau membawa botol air minum.

Dengan membeli air mineral kemasan kita tidak repot untuk mengisi air serta membawanya ke kampus. Namun, dengan membawa botol air minum atau tumbler kita bisa lebih menghemat uang, mengurangi sampah plastik, dan menjaga lingkungan.

Atas berbagai pertimbangan kita memilih untuk membeli air mineral ketimbang membawa botol air minum atau tumbler. Kuntungan yang didapat kita tidak perlu repot membawa botol air minum dari rumah atau kost.

Dari kedua pilihan tersebut maka opportunity cost-nya adalah menghemat uang, mengurangi sampah plastik, dan menjaga lingkungan.

2.Contoh kedua, biasanya berkaitan dengan mahasiswa baru yang mencari tempat tinggal.

Sebagai mahasiswa baru, mereka akan dihadapkan dengan berbagai penawaran kost yang memiliki beragam fasilitas yang ditawarkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun