Mohon tunggu...
Noviana habibah
Noviana habibah Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa

saya hobi menyannyi tetapi tidak ada bakat untuk menyanyi,pokoknya yang berbau musik saya suka

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Membaca Kritis untuk Memerangi Hoaks dalam Pemahaman Terkait Seorang Konselor (Guru BK)

27 Maret 2024   15:22 Diperbarui: 27 Maret 2024   15:28 75
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Membaca merupakan jedela dunia. Dari ungkapan tersebut sudah menggambarkan secara jelas bahwa membaca memberikan banyak manfaat, yakni membuka, memperluas wawasan pengetahuan individu. Membaca membuat seorang dapat meningkatkan kecerdasan serta dapat memperdalam pengetahuan dalam diri seseorang. 

Kegiatan membaca kritis menjadi salah satu cara agar individu mengetahui atau memahami lebih mendalam dan melakukan upaya-upaya analisis bacaan yang dibaca. Maka dengan individu membaca dengan kritis dapat terhindar dari Hoaks, berita Hoaks bisa terjadi karena seorang individu itu tidak memahami dan tidak menganalisis informasi yang didapat tanpa mencari kebenaran yang konkret. 

1. Pengertian membaca kritis

Membaca Kritis adalah suatu kegiatan membaca dengan memahami teks secara mendalam, memberikan respon, dan melakukan analisis evaluatif untuk menguji apakah informasi tersebut benar atau tidak.(Saddhono & Slamet, 2014). Jadi membaca kritis bukan hanya memahami apa isi dari bacaan  tetapi juga menelaah apa yang ada dalam bacaan yang dibaca. Karena dengan membaca kita semua dapat memperoleh berbagai informasi.  Dalam membaca kritis individu dituntut untuk menggunakan kognitif tingkat tinggi atau dalam teori taksonomi bloom pembaca dituntut pada tahap C5 atau C6. Pembaca tidak sekedar paham apa yang dibacanya saja tetapi juga mampu menilai kebenaran informasi yang ditulis oleh penulis.

Membaca kritis suatu kegiatan dimana pembaca membaca suatu bacaan dan memahami kata demi kata antar kalimat hingga menyeluruh dari bacaan yang dibacanya, serta menganalisis isi bacaan yang dibacanya secara keseluruhan dengan kemampuan berpikir kritis dalam kegiatan memahami isi bacaanya. Membaca kritis suatu kegiatan dimana membaca dengan cermat untuk dapat mengali informasi secara keseluruhan dari sebuah bacaan. 

Dalam membaca kritis dengan pemahaman yang kritis mampu meningkatkan daya pikir menjadi lebih tinggi dan memiliki wawasan yang luas yang dapat digunakan untuk mempermudah dalam pemecahan masalah dalam masyarakat disekitarnya.

2. Kelebihan membaca Kritis

Dengan membaca kritis banyak kelebihan yang didapatkan diantaranya yaitu :

  • Meningkatkan Kemampuan berfikir secara Kritis. Membaca kritis  melatih individu untuk menganalisis informasi secara objektif, sehingga inividu tidak mudah terpengaruh informasi yang tidak memiliki kejelasan atau menyesatkan.
  • Membaca kritis membantu individu memahami berbagai isu dan masalah yang kompleks.
  • Membaca kritis membantu individu untuk mengetahui bahwa tidak semua informasi yang  dibaca adalah benar atau akurat.

3. Cara membaca Kritis 

Membaca kritis merupakan kegiatan yang tidak hanya berhenti sampa individu selesai  membaca buku akan tetapi bisa memahami dan menganalisis isi dari bacaan yang dibaca.cara agar efektif membaca dengan kritis  yaitu dengan merubah sikap serta tingkah laku atau kebiasaan setelah selesai membaca buku dengan melanjutkan menilai, memahami dan mendalami isi buku atau sebuah bacaan yang dibaca. Mampu menilai dan kreatif dalam menilai juga mengajarkan individu kreatif, kreatif disini yang dimaksud adalah kreatif dalam berpikir kritis.

4. Pengertian Hoaks 

Hoax atau dalam penulisan bahasa Indonesia-nya hoaks menurut Kamus Besar  Bahasa  Indonesia  adalah  informasi  bohong.  Menurut Cambridge Dictionary,  hoaks  adalah sebuah  rencana  atau  trik  yang  bertujuan  untuk  menipu  seseorang  atau  suatu  pihak.  Menurut Oxford Dictionary juga tak jauh berbeda, yaitu hoaks adalah suatu tindakan yang mana memiliki maksud untuk menipu  orang  banyak,  dan  tujuan  atau  makna  dari  hoaks  ini  tentunya untuk  sesuatu  yang  tidak menyenangkan. Secara jelasnya berita Hoaks adalah suatu informasi yang tidak benar atau dimanipulasi agar terlihat benar, dan disengaja disebarkan untuk menipu dan membingungkan orang lain. Berita  Hoaks umumnya bertujuan untuk membuat opini, menggiring opini, membentuk opini, hingga untuk bersenang-senang dengan memperbanyak opini.

Kerugian atau dampak buruk jika seorang individu menerima berita hoaks yang tidak jelas sumber aslinya dari mana salah satu dampaknya ialah menimbulkan opini yang negatif, dimana seorang individu akan memiliki pandangan negatif tentang objek yang dibaca atau yang dibicarakan dalam suatu berita.

5. Berita Hoaks Mengenai Bimbingan dan Konseling

Berita hoaks mengenai bimbingan dan konseling yang sering kali beredar dan pernah terjadi kepada orang sekitar ialah berita hoaks mengenai tugas konselor atau guru BK dimana banyak orang yang beranggapan bahwa konselor atau guru BK bertugas untuk menghukum siswa yang bermasalah.Padahal Fungsi layanan BK itu dilindungi, salah satunya oleh Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No 111 Tahun 2014 tentang Bimbingan dan Konseling pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Pasal 2 di peraturan itu menyebut fungsi layanan BK bagi konseli (penerima layanan BK pada satuan pendidikan atau siswa) adalah membantu konseli memahami diri dan lingkungan, memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan konseli, penyesuaian diri (konseli) dengan diri sendiri dan lingkungan, penyaluran pilihan pendidikan, pekerjaan, dan karier.

Hoax ini dapat membuat orang salah memahami peran konselor atau guru BK.  Padahal yang sebenarnya terjadi tugas Konselor atau guru BK tugasnya bukan memberikan hukuman kepada siswanya melainkan tugas konselor memberikan layanan bimbingan dan konseling terhadap siswa yang memiliki masalah,membantu siswa mengembangkan potensi diri, membantu siswa dalam melakukan perencanaan bimbingan karier untuk kedepannya. Berita tersebut bisa terjadi karena kurangnya membaca kritis tentang pemahaman perihal Bimbingan dan konseling yang ada disekolah.

6.  Mengatasi Berita Hoaks dalam Bimbingan dan Konseling

Cara yang dapat dilakukan oleh konselor atau guru BK dalam bimbingan dan konseling untuk membantu siswa dalam mengatasi berita hoaks yaitu dengan membaca kritis. Berikut cara yang dapat dilakukannya :

  • Guru BK dapat mengajarkan siswa tentang teknik verifikasi informasi yang valid, seperti memeriksa sumber informasi, mencari informasi dari sumber yang yang terpecaya, dan mengecek kefaktaannya.
  • Guru BK dapat membantu siswa dalam mengembangkan keterampilan berpikir kritis, dan evaluasi informasi.
  • Guru BK dapat mendorong siswa untuk saling berbagi informasi dan bertukar pendapat tentang berita yang mereka temukan.

Kegiatan membaca kritis menjadi salah satu cara agar individu mengetahui atau memahami lebih mendalam dan melakukan upaya-upaya analisis bacaan yang dibaca. Maka dengan individu membaca dengan kritis dapat terhindar dari Hoaks.Berita Hoaks  bisa terjadi karena seorang individu itu tidak memahami dan tidak menganalisis informasi yang didapat tanpa mencari kebenaran. Hoaks adalah suatu tindakan yang mana memiliki maksud untuk menipu orang banyak, dan tujuan atau makna dari hoaks ini tentunya untuk sesuatu yang tidak menyenangkan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun