Telaga Bleder merupakan wisata pelengkap bagi obyek wisata utama di sekitar kecamatan Grabag ini yaitu Air Terjun Sekar Langit dan Pemandian Candi Umbul. Meskipun belum lama dibuka dan dikembangkan sebagai kawasan wisata, Telaga Bleder mampu menjadi kawasn wisata yang menarik banyak wisatawan meskipun saat ini masih sepi pengunjung. Masih banyak potensi Telaga Bleder yang belum dikembangkan dan dimaksimalkan, entah karena kurangnya perhatiannya pemerintah atau kurangnya dukungan warga sekitar dalam mengembangkan kawasan wisata ini.
Rute Perjalanan
Rute perjalanan menuju wisata Telaga Bleder, jika kalian mulai dari Kota Magelang maka menujulah ke arah Semarang. Setelah sampai di pertigaan secang kalian lurus lagi, kemudian jika sampai pertigaan belok kanan dan ikuti jalan sampai ke perempatan Pasar Grabag. Dari perempatan pasar ini, kalian lurus lagi sampai menemukan jalan berbentuk huruf Y. Kemudian kalian ambilah belok kiri dan ikuti jalan ini maka kalian akan sampai ke lokasi Telaga Bleder.
Tetapi jika kalian masih bingung di mana lokasi atau letak Wisata Telaga Bleder di Grabag Magelang Jawa Tengah saya sarankan kalian mencari dengan mengetik Wisata Telaga Bleder di Grabag Magelang Jawa Tengah di search google maps saja. Di Google maps sudah tertandai dimana lokasi yang kalian cari tersebut.
Festival Telaga Bleder
Dinas pariwisata Kabupaten Magelang seringkali mengadakan acara festival Telaga Bleder. Terdapat berbagai acara yang diadakan pada festival ini mulai dari puluhan stand Kuliner, Lomba Perahu Dayung, Lomba Kesenian Rakyat, Melody Telaga, Ritual Larung Sangkala, dan pelepasan seribu lampion di telaga. Sangat seru sekali jika datang ke tempat ini tepat pada saat diadakan acara festival.
Saran dan Tips
Saran dan tips sebelum menuju ke tempat Wisata Telaga Bleder di Grabag Magelang Jawa Tengah, kalian perlu mempersiapkan keperluan yang akan dibutuhkan. Serta beberapa barang tambahan seperti kamera karena kalian pasti ingin mengabadikan moment bersama keluarga ataupun teman-teman kalian.
Jangan lupa untuk membawa perlengkapan kesehatan (contohnya adalah sabun, tissue basah, sampo, dan antiseptik). Siapkanlah fisik dan kendaraan kalian, supaya liburan kalian berjalan dengan lancar. Jaga kondisi diri kalian dan ingat untuk selalu berhati – hati.
semoga bermanfaat dan jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan. :)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H