Mohon tunggu...
Nur fatehah Wijiharjono
Nur fatehah Wijiharjono Mohon Tunggu... Administrasi - Menyukai isu sosial budaya keagamaan dan gender

Berguru dan bersyukur di setiap langkah

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pesonamu KAI Commuter Line Yogya-Solo

5 September 2023   12:28 Diperbarui: 5 September 2023   12:29 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto :Dokumen pribadi/ nurfatehah2

Menikmati libur cuti yang sengaja , khusus menengok anak- anak yang belajar di Yogyakarta kali ini agak berbeda.

Salah satu yang membuat penasaran 'gemana sih rasanya' naik KAI Commuter Line. Maklum tempat  tinggal di daerah 'Ndeso',sesekali  ingin juga berpengalaman naik KRL Commuter Line Yogya - Solo.

Setelah parkir motor, segera menuju papan informasi tentang waktu kedatangan dan keberangkatan KAI Commuter Line dari Stasiun Lempuyangan.

Stasiun Lempuyangan sendiri merupakan stasiun yang telah ada sejak Penjajahan Belanda ,dan dibuka pada tahun 1872  Dengan Nama  Station Djocja Lempoejangan.

Stasiun Lempuyangan merupakan stasiun kereta api tertua di Daerah Istimewa Yogyakarta dan nama stasiun ini berasal dari nama kampung yang terletak di selatan stasiun, yakni Kampung Tegal Lempuyangan.

KAI Commuter Line mempunyai Jalur Yogyakarta - Palur, dengan pemberhentian di  13 titik stasiun.

Foto: Dokumen pribadi /nurfatehah
Foto: Dokumen pribadi /nurfatehah

Kebersihan dan Kenyamanan
Sebagai orang yang pertama  naik KAI Commuter ,kesan bersih terlihat di dalam Kereta. Pelanggan dilarang makan dan minum selama berada di dalam kereta, sehingganya tidak meninggalkan sampah.
Kesan nyaman juga dari sikap pelanggan yang menyilakan penumpang yang membawa anak kecil dan orang lansia.Dan ini tentu menggembirakan ,karena menjadi sikap mental dan  perilaku terpuji. dan saya yakin itu dilakukan bukan karena ada aturan yang terpampang di dinding kereta.

Keamanan Menjadi Prioritas
Selain adanya CCTV, beberapa petugas kereta ditempatkan di gerbong .Pelanggan juga mendapatkan informasi yang memadahi  terkait titik pemberhentian kereta.

Ketepatan waktu dan ramah di Kantong
Kecepatan KAI Commuter Line tentu telah diakui. Jalur Yogyakarta - Palur ditempuh dalam waktu sekitar 1.5 jam dengan biaya Rp 8000.
Kedatangan dan keberangkatan pun tepat,inilah yang membuat pesona Commuter bertambah.

Foto :Dokumen pribadi/ nurfatehah2
Foto :Dokumen pribadi/ nurfatehah2

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun