Sebagai orangtua, kami mencoba memenuhi keinginan si adek dan mengirimkan naskah ke penerbit Mizan, lini KKPK (Kecil-Kecil Punya Karya).Â
Kecil-Kecil Punya Karya (KKPK) adalah sebuah lini di DAR! Mizan yang khusus menerbitkan buku-buku yg ditulis oleh anak-anak usia 7-12 tahun.Â
Setelah menunggu beberapa minggu, kabar gembira datang. Naskah yang dikirim layak untuk diterbitkan.
Sambil menunggu buku diterbitkan, si adek juga mengikuti kegiatan yang berhubungan dengan kepenulisan.
Dia berkesempatan mengikuti lomba menulis yang diselenggarakan sebuah penerbit yang lain.
Ada juga kegiatan lainnya, yaitu bertemu sesama penulis cilik dalam kegiatan Little KPCI. Acara ini diselenggarakan oleh penerbit agar terjalin kebersamaan dan juga meningkatkan pengetahuan tentang kepenulisan.
Semangat dan kegembiraan menulis terus tumbuh, sehingga menghasilkan karya-karya yang lain untuk dikirimkan ke penerbit.
Kami orang tua tidak memaksa dan menekan agar menulis naskah, mungkin ada hal-hal yang memberikan kontribusi dalam minat dan cita-citanya.
Pertama, melihat minat anak terhadap buku-buku cerita. Setiap anak mempunyai minat dan kecenderungan yang berbeda-beda. Ada anak yang tertarik dalam keilmuan, seni, musik, olahraga dan sebagainya.