Mohon tunggu...
Noto Susanto
Noto Susanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Mahasiswa Universitas Siber Asia - Pembelajar Sepanjang Masa

Pencari informasi, mempelajarinya, mencernanya, mengkajinya, mendiskusikannya, mengujinya, dan mengimplementasikan

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Antenatal Care (ANC), Apa Itu?

17 Juni 2019   04:35 Diperbarui: 20 April 2021   13:26 15298
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PENGERTIAN ANTENATAL CARE (ANC)

Antenatal Care atau disingkat juga ANC. Sudahkah anda pernah dengar istilah tersebut? mungkin pernah membaca, melihat, mendengar dari berbagai sumber Buku, Majalah, TV, Radio, Internet, atau menyimak pada momen kegiatan kesehatan misalnya Posyandu bisa jadi? atau pernah melihat tulisan tersebut, semisal di ruang-ruang publik, semisal lagi di fasilitas kesehatan, klinik, puskemas atau rumah sakit mungkin dan atau semisalnya.

Jika jawaban anda iya pernah tahu istilah tersebut  walaupun cuma sekilas, atau bahkan baru tahu, maka pada kesempatan ini penulis akan mencoba menggali melalui tulisan ini sebagai bagian dari proses pembelajaran khususnya penulis sendiri, dan harapan umumnya  tentunya tulisan ini juga bisa menambah khasanah bacaan bagi pembacanya. Aamiin (red).

Seperti penulis baca dalam artikel yang ada di website resminya Kemenkes, khususnya di sub websitenya yakni Direktorat Promosi Kesehatan, penulis mendapati artikel kesehatan yang menarik dengan judul "Pentingnya Pemeriksaan Kehamilan (ANC) di Fasilitas Kesehatan". Artikel tersebut cukup jelas, lugas dan padat membahas membahas tentang apa itu ANC.

Untuk menambah sumber rujukan literasi penulis juga mencoba menelusuri sumber-sumber lain seperti kamus online (Dictionary) Merriam-Webster. Menurut kamus Merriam-Webster, penulis mendapati terminologi "Antenatal" disertai penjelasan artinya sebagai berikut:  "antenatal" sebagai kata sifat (adjective), beserta ejaannya "an*te*na*tal | \ -n-tl  \", untuk definisinya sendiri,  Definition of antenatal, chiefly (terutama) aksen British, bisa di artikan : PRENATAL atau kalau diterjemahkan ke Bahasa Indonesia : Sebelum melahirkan. 

Untuk pengertian Antenatal Care (ANC) sendiri kalau merujuk pada sumber websitenya NHS (National Health Service), yang bisa disebut juga sebagai website resmi (pemerintah) terkait kesehatan yang ada di Inggris/ UK (red), di dapati "Antenatal care is the care you get from health professionals during your pregnancy"  yang jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia "Perawatan antenatal adalah perawatan yang Anda dapatkan dari para ahli profesi kesehatan selama kehamilan Anda". Masih di website NHS bisa dikutip juga bahwa ANC, kadang-kadang disebut juga sebagai perawatan kehamilan atau pregnancy care or maternity care, para ahli profesi kesehatan terkait dengan perawatan kehamilan khususnya yaitu bidan dan dokter kandungan. 

Jika dari sumber wikipedia, menyebutkan bahwa Perawatan prenatal, juga dikenal sebagai perawatan antenatal, adalah jenis perawatan kesehatan preventif. Tujuannya adalah untuk menyediakan pemeriksaan rutin yang memungkinkan dokter atau bidan untuk mengobati dan mencegah potensi masalah kesehatan selama kehamilan dan untuk mempromosikan gaya hidup sehat yang bermanfaat bagi ibu dan anak.

Dalam Permenkes RI Nomor 97 Tahun 2014 tentang Pelayanan Kesehatan Masa Sebelum Hamil, Masa Hamil, Persalinan, Dan Masa Sesudah Melahirkan, Penyelenggaraan Pelayanan Kontrasepsi, Serta Pelayanan Kesehatan Seksual , Pasal 1 ayat 1, menyeburkan bahwa  "Pelayanan Kesehatan Masa Sebelum Hamil adalah setiap kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan yang ditujukan pada perempuan sejak saat remaja hingga saat sebelum hamil dalam rangka menyiapkan perempuan menjadi hamil sehat".

BERCERMIN PADA LAYANAN ANTENATAL CARE (ANC) DILUAR NEGERI

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengeluarkan serangkaian rekomendasi baru untuk meningkatkan kualitas perawatan antenatal untuk mengurangi risiko kelahiran mati dan komplikasi kehamilan dan memberi wanita pengalaman kehamilan yang positif. Dengan berfokus pada pengalaman kehamilan yang positif, pedoman baru ini berupaya memastikan tidak hanya kehamilan yang sehat untuk ibu dan bayi, tetapi juga transisi yang efektif ke persalinan dan melahirkan yang positif dan pada akhirnya ke pengalaman positif menjadi ibu. 

WHO menganjurkan ibu hamil agar kontak/ berkunjung teratur dengan layanan kesehatan sepanjang kehamilan anda, dan itu akan melindungi kesehatan anda dan bayi anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun