Ingatan selalu tentang masa lalu
Tiba mengusik berisik sunyi
Memaksa bertamu butiran pilu
Ibu dari air mata rindu.
Kesan dari ingatan
Adalah selalu rindu
Dengan selalu berakhir harapan
Mendaur ulang halaman lalu.
Ingatan tiba tanpa diundang sadar
Setibanya pula selalu berawal hujan
Baik membekas pada daun kertas
Atau mengering sebelum deras.
Hanya sepucuk surat kusut dikantong ingatan
Bertertinta waktu, bertulis lekaslah lupakan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI