30 januari 2022/nja express
Padangsidimpuan - Untuk selalu peduli dan berbagi kepada sesama, NJA EXPRESS menyantuni anak yatim piatu di panti asuhan PADANGSIDIMPUAN di Sumatera Utara.
Santunan dilakukan untuk mendapatkan keberkahan doa dari anak-anak yatim piatu. ”Paling penting doa dari anak-anak yatim piatu supaya bisnis NJA tetap maju meski kondisi perekonomian kurang baik,".
Menurutnya pada awal masa pandemi Covid-19 pihaknya sempat mengalami masa-masa sulit, beberapa kiriman terkendala sempat dibatasi.
"Alhamdulillah, bisnis NJA khususnya NJA PADANGSIDIMPUAN cabang lainya dapat bertahan, malah kiriman NJA dapat meningkat,” terangnya.
"Pendapatan yang diterima NJA, ada sebagian yang menjadi hak mereka, anak-anak yatim piatu. Dan ini adalah bentuk rasa syukur kami. Semoga kegiatan-kegiatan sosial sebagai bentuk kepdulian ini mampu membawa keberkahan bagi bisnis NJA," tambahnya.
Sementara itu, Pimpinan Panti Asuhan PYMM Penyantun Yatim Miskin Muslimin Ujang menyampaikan syukur dan terima kasih kepada NJA yang telah banyak membantu dan peduli terhadap anak-anak panti asuhan.
"Semoga segala bentuk bantuan yang diberikan NJA dapat menjadi berkah untuk NJA dan seluruh karyawannya," katanya.
YUSRI juga berharap bahwa NJA kedepannya akan terus berkarya, berinovasi menghasilkan produk dan layanan yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, terus melakukan langkah-langkah untuk memberi manfaat dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat.